BELITONGEKSPRES.COM, TANJUNGPANDAN - DPC Partai Gerindra Kabupaten Belitung mengapresiasi pelaksanaan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan perolehan suara tingkat Kabupaten Belitung pada Pemilu 2024.
Dalam pelaksanaan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Suara Pemilu 2024 tersebut dihadiri Ketua DPC Partai Gerindra Belitung H Junaidi dan Ketua BSN Partai Gerindra Belitung Muhammad Nazar.
Ketua DPC Partai Gerindra Belitung H Junaidi mengatakan, berdasarkan hasil rekapitulasi suara Pemilu Legislatif 2024 ini Gerindra dipastikan mendapatkan 3 kursi di DPRD Kabupaten Belitung.
"Alhamdulillah hasil perhitungan suara di KPU ini sangat memuaskan kita dan itu sesuai dengan hasil adanya C1 kita. Insyallah partai Gerindra bisa mendapatkan 3 kursi di Belitung," kata H Junaidi kepada Belitong Ekspres, Sabtu 2 Maret 2024.
Menurut Junaidi, di DPRD Belitung Gerindra mendapatkan 3 kursi, DPRD Provinsi Babel dari Dapil 4 mendapatkan 1 kursi dan DPR RI juga mendapatkan 1 kursi.
BACA JUGA:Rekapitulasi Suara Pemilu 2024 Selesai, PDI Perjuangan Menang di Belitung
BACA JUGA:Jumlah Penumpang di Bandara Babel Turun, Berdasarkan Data BPS
Ia menyebutkan, sekitar 4 bulan menjabat Ketua DPC Gerindra, ia mampu menaikan elektabilitas Gerindra di Belitung yakni pemilu sebelumnya hanya 1 kursi menjadi 3 kursi di DPRD Belitung.
Bahkan, mereka mengirimkan satu kursi di DPRD Babel serta merebut satu kursi di DPR RI dari Provinsi Bangka Belitung. "Itu tentu merupakan kerja sama kita partai Gerindra, dukungan BSN Belitung, terutama dukungan dari DPD Gerindra Babel," jelasnya.
Lalu Junaidi melanjutkan, mereka akan terus mengawal proses pemilu 2024 itu hingga pelantikan nanti. Ia berpesan, kepada mereka caleg Gerindra yang mendapatkan kursi di DPRD Belitung agar menjaga amanah rakyat itu.
"Saya akan tegas itu agar mereka menjaga amanah rakyat itu nanti," tandasnya.