Taklukkan Toulouse 2-0, PSG Raih Juara Piala Super Prancis

Pemain Paris Saint-Germain Kylian Mbappe ketika mengangkat trofi Piala Super Prancis seusai menaklukkan Toulouse dengan skor 2-0 pada laga final di Parc des Princes, Kamis WIB 4 januari 2024. (ANTARA/PSG)--

BELITONGEKSPRES.COM - Paris Saint-Germain (PSG) meraih gelar Piala Super Prancis untuk kali ke-12 setelah berhasil mengalahkan Toulouse dalam pertandingan final dengan skor 2-0 di Parc des Princes pada Kamis 4 Januari waktu Indonesia Barat, dilansir dari ANTARA.

Kemenangan PSG dalam pertandingan puncak yang mempertemukan juara Liga Prancis dan Piala Prancis musim lalu dicetak oleh Kang-in Lee pada menit ke-3 dan Kylian Mbappe pada menit ke-44.

"Tujuannya selalu untuk menang. Final selalu merupakan pertandingan spesial, pertandingan di mana selama 90 menit, Anda harus bisa bermain lebih baik dari lawan Anda. Dan saya pikir kami bermain sangat baik, mungkin pertandingan terbaik sejak kami bermain,” ujar Luis Enrique pelatih PSG, dikutip dari laman resmi klub.

BACA JUGA:Kalahkan Atletico Madrid, Girona Tempel Posisi Real Madrid di Puncak Klasemen

BACA JUGA:Indonesia Kalah 0-4 Lawan Libya, Justin Hubner Akui Debutnya Bersama Timnas Masih Kesulitan

PSG, sebagai juara bertahan, tampil agresif sejak menit awal. Dengan demikian, tim yang dilatih oleh Luis Enrique segera mencetak gol pembuka pada menit ke-3 melalui aksi Kang-in Lee. Pemain asal Korea Selatan ini memanfaatkan umpan tarik yang dikirim oleh Ousmane Dembele. Skor menjadi 1-0 untuk PSG.

menit ke-17, Toulouse mengancam melalui peluang dari Gabriel Suazo. Namun, sepakan pemain yang berposisi sebagai bek kiri itu masih melebar.

PSG kemudian melancarkan ancaman serius melalui tendangan Kylian Mbappe pada menit ke-27 dan Bradley Barcola pada menit ke-30. Namun, sayangnya, kiper Toulouse, Guillaume Restes, tampil sigap dan berhasil menggagalkan kedua tendangan tersebut.

Di menit ke-36, Toulouse hampir berhasil menyamakan kedudukan ketika Thijs Dallinga melepaskan tendangan keras menuju gawang Gianluigi Donnarumma. Namun, kiper asal Italia tersebut berhasil melakukan penyelamatan brilian dengan ujung jarinya, membuat bola membentur tiang dan gagal masuk ke gawang.

Ketika Toulouse berupaya untuk menyamakan kedudukan, PSG malah memperlebar keunggulan pada menit ke-44 melalui aksi solo Kylian Mbappe. Mbappe berhasil memperdaya para bek lawan sepanjang jalannya dan akhirnya mengelabui kiper lawan dengan tendangan keras menggunakan kaki kanannya. Skor berubah menjadi 2-0 untuk PSG, menandai akhir dari 45 menit pertama pertandingan.

BACA JUGA:Yamaha Rekrut 2 Teknisi Ducati, Demi Pertahankan Fabio Quartararo

BACA JUGA:Cetak 2 Gol, Salah Awali Tahun dengan Membawa Liverpool di Puncak Klasemen

Memasuki babak kedua, PSG hampir menambah keunggulan ketika tendangan bebas Achraf Hakimi pada menit ke-55 menghantam tiang gawang.

Pada sisa babak kedua, Toulouse terus menerjang pertahanan PSG yang tampaknya mengalami penurunan performa dibanding babak pertama. Meskipun demikian, tidak ada gol yang tercipta hingga akhir babak kedua, sehingga Le Parisiens keluar sebagai juara.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan