Kementan Menggelar YAA 2024: Membuka Peluang Baru bagi Petani Muda Indonesia

Sebanyak 55 petani muda yang mewakili gender, keterbatasan fisik (disabilitas), profil sosio-ekonomi, terpilih menjadi Young Ambassador Agriculture Program YESS Tahun 2024/Istimewa.--

BELITONGEKSPRES.COM - Kementerian Pertanian (Kementan) melalui Program Youth Entrepreneur and Employment Support Services (YESS) Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian (BPPSDMP) kembali menggelar seleksi Young Ambassador Agriculture (YAA) untuk petani muda tahun 2024.

Program ini bertujuan untuk mengajak kaum muda yang telah sukses di sektor pertanian untuk aktif mempromosikan potensi sektor tersebut kepada generasi penerus. Kolaborasi antara Kementerian Pertanian dengan International Fund for Agricultural Development (IFAD) telah merangsang semangat petani muda dalam memajukan pertanian Indonesia.

Sebanyak 55 petani muda dari berbagai latar belakang, termasuk gender, keterbatasan fisik, dan profil sosio-ekonomi, terpilih menjadi bagian dari Young Ambassador Agriculture Program YESS Tahun 2024. 

Program ini dirancang untuk mencari sosok-sosok inspiratif yang dapat menjadi contoh bagi generasi muda untuk terlibat aktif dalam sektor pertanian, serta mengubah persepsi tentang profesi petani menjadi menarik dan menguntungkan.

BACA JUGA:Nilai Tukar Rupiah Kembali Melemah, Data PMI AS Tekan ke Level Terendah

BACA JUGA:Mengulas Teknologi Terbaru Yamaha NMAX TURBO: Dari YECVT hingga Fitur Riding Mode

Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman memberikan dukungan penuh terhadap upaya petani muda dalam meningkatkan sektor pertanian, melalui berbagai program yang bertujuan untuk optimalisasi produksi pangan di Indonesia. 

"Program-program peningkatan produksi pangan membutuhkan partisipasi dari berbagai pihak, termasuk stakeholders terkait serta petani muda sebagai fokus utama," ujarnya.

Plt. Kepala BPPSDMP Kementerian Pertanian, Dedi Nursyamsi, menyatakan bahwa Young Ambassador Agriculture Program YESS dapat menjadi pendorong bagi petani muda untuk aktif terlibat dalam peningkatan produksi pangan di Indonesia. 

"Melalui seleksi dan pembelajaran ini, kami mendorong para petani muda untuk terus mempromosikan serta mengajak generasi muda untuk berperan aktif di sektor pertanian," jelasnya. Dedi juga mengapresiasi langkah positif para pemuda yang terlibat dalam sektor pertanian, yang turut berperan dalam pembangunan pertanian nasional.

Kegiatan Grand Final Pemilihan Young Ambassador Agriculture Program YESS telah diselenggarakan pada tanggal 19-22 Juni 2024 di Bogor, menjadi acara puncak dari seluruh rangkaian seleksi Young Ambassador Agriculture tahun 2024.

BACA JUGA:Tingkatkan Kinerja Ekspor Non-Migas Indonesia, Mendag Zulhas Lepas Ekspor Baja Lapis Senilai USD 808.262

BACA JUGA:Kenaikan HET Minyakita: Beban Baru Ibu Rumah Tangga Saat Harga Pangan Serba Naik

Idha Widi Arsanti, Kepala Pusat Pendidikan Pertanian sekaligus Direktur Program YESS, menyampaikan bahwa kegiatan ini memberikan banyak manfaat bagi semua peserta, termasuk ilmu pengetahuan, jaringan kerja sama, dan kesempatan untuk berkolaborasi.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan