Harga Lada Putih di Belitung Meroket, Petani Diharap Kembali Bersemangat

Ilustrasi: Harga Lada Putih Belitung--

TANJUNGPANDAN, BELITONGEKSPRES.COM - Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kabupaten Belitung melaporkan bahwa harga lada putih di wilayah tersebut telah mencapai Rp140 ribu per kilogram.

"Kami mencatat kenaikan harga lada putih di Belitung menembus Rp140 ribu per kilogram," ujar Kepala DKPP Belitung, Destika Efenly, di Tanjungpandan, pada Senin, 24 Juni 2024.

Menurut Destika, harga lada putih di Belitung sebelumnya pernah mencapai titik terendah sebesar Rp80 ribu per kilogram. 

Namun, harga tersebut secara bertahap mengalami peningkatan hingga mencapai Rp140 ribu per kilogram. "Ada kemungkinan harga lada putih di Belitung akan terus naik dalam beberapa hari ke depan," tambahnya.

Destika berharap, kenaikan harga lada putih ini dapat meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan petani lada di daerah tersebut, mengingat sebelumnya harga lada putih sempat mengalami penurunan drastis.

BACA JUGA:Tim Kuasa Hukum Pegi Setiawan Yakin Gugatan Praperadilan Dikabulkan PN Bandung

BACA JUGA:Sidang Praperadilan Kasus Pembunuhan Vina Cirebon Ditunda Karena Polda Jabar Tak Hadir

"Kami berharap harga lada putih di Kabupaten Belitung dapat tetap stabil," kata Destika.

Selain itu, peningkatan harga lada putih di Belitung dapat mendorong para petani untuk kembali menanam lada di wilayah tersebut.

"Namun, di tengah kenaikan harga lada saat ini, ketersediaan lada di tingkat petani berkurang dan sulit didapatkan," ujar Destika.

Destika menjelaskan bahwa hal ini disebabkan oleh penurunan minat petani di Belitung untuk menanam lada dalam beberapa tahun terakhir akibat harga jual yang rendah.

"Kami kehilangan 1.200 hektare lahan pertanian lada dalam dua tahun terakhir karena telah beralih menjadi perkebunan kelapa sawit atau dibiarkan terlantar," ungkapnya.

BACA JUGA:Garuda Indonesia Mulai Fase Pemulangan Haji Indonesia, 3.300 Jemaah Kembali ke Indonesia

BACA JUGA:Akurasi Penerima Bansos, Kemensos Pastikan Perbarui Data DTKS Setiap Bulan

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan