Hendrya Sylpana

Peringatan Hari Pahlawan 2024: Pjs Bupati Beltim Tekankan Semangat Kepahlawanan

Pjs Bupati Beltim, Asmawa Tosepu yang bertindak sebagai inspektur upacara Peringatan Hari Pahlawan 2024--Diskominfo SP Beltim

MANGGAR, BELITONGEKSPRES.COM – Peringatan Hari Pahlawan di Kabupaten Belitung Timur (Beltim) berlangsung dengan khidmat pada Minggu, 10 November 2024, di halaman Kantor Bupati.

Upacara ini dihadiri anggota Kodim 0414 Belitung, Danlanud HAS Hananjoedin, Polres Beltim, ASN Pemkab Beltim, hingga para siswa SMA/SMK di wilayah Beltim. Tamu undangan dari Forkopimda, pimpinan OPD, serta warakawuri juga turut hadir dalam kegiatan ini.

Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Beltim, Asmawa Tosepu yang bertindak sebagai inspektur upacara dengan tema “Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu,” ini mengajak masyarakat untuk menghayati semangat kepahlawanan.

Rangkaian upacara meliputi pembacaan Pembukaan UUD 1945 oleh Wakil Ketua DPRD Beltim Agus Firmansyah, kata-kata semangat pejuang dari Ketua KNPI Beltim Wahyu Setiyawan, dan penyampaian Amanat Menteri Sosial RI Saifullah Yusuf oleh Pjs Bupati.

BACA JUGA:Satpol PP Beltim Gelar FGD Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik

BACA JUGA:Pemerintah Pusat dan Daerah Bersinergi untuk Sukseskan Pilkada Serentak 2024

Sebagai puncak acara, anggota Paskibraka Kabupaten Beltim dengan khidmat mengibarkan bendera merah putih. Inspektur Upacara juga memimpin hening cipta untuk mengenang jasa para pejuang yang telah gugur demi kemerdekaan Indonesia.

Pjs Bupati Asmawa dalam sambutannya menyampaikan bahwa perjuangan dalam membangun bangsa selalu mengalami perubahan seiring waktu, mengikuti dinamika lingkungan strategis yang ada. Setiap era memiliki tantangannya sendiri, begitu pula dengan peluang, kekuatan dan keterbatasannya.

"Dulu, kepahlawanan diukur dari semangat untuk menghancurkan struktur kolonialisme penjajah. Kini, kepahlawanan kita diuji dengan cara meruntuhkan struktur sosial seperti kemiskinan dan kebodohan yang masih menjadi akar permasalahan besar di negara ini," ungkap Asmawa saat membacakan Amanat Menteri Sosial.

Lebih lanjut, Pjs Bupati Beltim menekankan bahwa semangat kepahlawanan masa kini harus terarah pada pembangunan yang menciptakan kesejahteraan bagi masyarakat dan perlindungan sosial yang berkelanjutan.

BACA JUGA:Bawaslu Beltim Gelar Rakor Sentra Gakkumdu, Bahas Pencegahan Pelanggaran Pilkada 2024

BACA JUGA:Bayu Priyambodo Bantah Lakukan Penganiayaan, Mediasi Gagal Siapkan Langkah Hukum dan Bukti

"Kesejahteraan sosial yang inklusif harus terwujud bagi seluruh rakyat, tanpa terkecuali. Kemajuan sebuah bangsa tidak hanya diukur dari seberapa cepat pertumbuhan ekonominya, tetapi juga dari bagaimana bangsa tersebut mengelola dan menyelesaikan permasalahan sosial," tandas Asmawa. (Diskominfo SP Beltim)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan