Masyarakat Membalong Inginkan Perekonomian Kembali Menyala, Wyllianto Optimis Isyak-Masdar Menang

Direktur Eksekutif Tim Kemenangan Pasangan Isyak Meirobie-Masdar Nawawi (Tim KIM) Wyllianto-Ist-

MEMBALONG, BELITONGEKSPRES.COM - Masyarakat Kecamatan Membalong menginginkan perekonomian di Kabupaten Belitung bangkit dan menyala kembali.

Hal itu diungkapkan, Direktur Eksekutif Tim Kemenangan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Belitung Isyak Meirobie-Masdar Nawawi (Tim KIM) Wyllianto, Minggu 6 Oktober 2024.

Saat ini menurutnya perekonomian di Membalong masih meredup. Oleh karena itu, dia yang merupakan politisi PSI beserta tim akan berupaya agar perekonomian di Membalong menyala kembali. 

"Situasi Membalong saat ini dari sudut pandang ekonomi atau perekonomian desa menurut saya dalam kondisi meredup, perlu kita nyalakan. Yakni seperti semboyan Team KIM, Menyala Belitungku, " kata pria yang akrab disapa Wily, Minggu 6 Oktober 2024.

BACA JUGA:Pilkada Belitung 2024, Isyak Meirobie Janjikan Insentif Dukun dan RT Lebih 'Menyala'

BACA JUGA:Penggunaan Ruangan BUMD Hotel Billiton, Penasehat Hukum Tim Paslon DjoSs Pastikan Tidak Melanggar Aturan

Banyak hal yang harus dilakukan agar Belitung kembali bangkit. Seperti mencari tahu apa. Yang masyarakat butuhkan, lalu harus tahu cara mengatasinya serta mencari solusinya. 

"Kita juga harus merasakan apa yang dialami masyarakat. Masyarakat sekarang sudah pada pinter-pinter dan juga tidak mau dibodohin atau dibohongi. Masyarakat sekarang perlu bukti bukan janji, " ungkapnya. 

Oleh karena itu, Wily akan memperjuangkan Pasangan IM untuk menjadi Bupati dan Wakil Bupati Belitung 2024-2029. Karena dia optimis, pasangan Isyak-Masdar bisa membawa Belitung menyala kembali. 

Dia meminta kepada masyarakat agar memilih pemimpin yang sudah berpengalaman dan berprestasi. Selain itu juga berpendidikan tinggi dan sudah dikenal oleh seluruh Masyarakat Belitung.

BACA JUGA:Pilkada Belitung 2024, Politisi Muda PSI Optimis Pasangan Isyak-Masdar Menang di Sijuk

BACA JUGA:Ini Dia 18 Program Isyak-Masdar untuk Belitung Menyala Kembali

"Jangan cari pemimpin yang harus beradaptasi dengan lingkungan, dan masih harus belajar, atau masih harus meraba. Saya kira masyarakat secara umumnya tidak berharap seperti itu, " ungkapnya 

"Karena situasi ekonomi sekarang tidak memungkinkan kita menunggu dan bersabar. Saya yakin dan optimis, Pasangan IM akan menang di mana-mana. Termasuk di Membalong," pungkasnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan