120 Pemain U-17 Ikuti Seleksi Belitong FC untuk Piala Soeratin Babel 2024
Pemain sepak bola ikuti seleksi U-17 Belitong FC-Ist-
TANJUNGPANDAN, BELITONGEKSPRES.COM - Sebanyak 120 pemain sepak bola ikuti seleksi U-17 Belitong FC guna mengikuti Piala Soeratin U-17 Provinsi Bangka Belitung (Babel) 2024.
Belitong FC mengadakan seleksi selama dua hari yakni Sabtu 5 dan Minggu 6 Oktober 2024 di Stadion Pangkallalang, Tanjungpandan, Kabupaten Belitung.
Adapun syarat ikut seleksi Belitong FC adalah pemain 1 januari 2007 hingga 31 Desember 2008 diantaranya membawa foto copy akta pemain.
"Hari pertama ada 120 orang, dan dilanjutkan pada esok hari (Minggu)," kata Sekretaris Belitong FC, Hamzah kepada Belitong Ekspres, Sabtu 5 Oktober 2024.
BACA JUGA:Kasus 'Tanam Pisang Tumbuh Sawit' Picu Unjuk Rasa: Desakan Pengusutan Serius Terhadap Erzaldi
BACA JUGA:Masa Kampanye Pilkada 2024 Terus Berjalan, Bawaslu Belitung Pastikan Tetap Taat Aturan
Menurut Hamzah, pada hari Minggu kemungkinan akan ada penambahan, karena ada beberapa pemain yang tidak bisa ikut seleksi pada Sabtu itu.
"Mudah-mudahan nanti bisa kita bawa dan bentuk tim, guna ikuti ajang Soeratin U-17 Bangka Belitung 2024 mendatang," harap Hamzah.
Ia menyebutkan, selama seleksi tim akan memantau teknik, daya tahan serta nanti akan dikerucutkan sekitar 18 hingga 22 pemain Belitong FC.
"Seleksi sekitar 2 hari, dan finalnya setelah berjalan serta akan pengerucutan pemain nanti," sebtunya.
BACA JUGA:Belitong FC Adakan Seleksi Pemain U-17 Piala Soeratin Babel 2024, Ini Syaratnya
Hamzah menyebutkan, pada seleksi kali ini banyak pemain yang ikut di posisi penyerang atau striker serta gelandang.
Kemudian Hamzah menerangkan, berdasarkan hasil rapat bahwa Piala Soeratin U-17 Babel akan dimainkan di dua wilayah, yakni Pulau Bangka dan Belitong. Sedangkan untuk semifinal dan final akan dimainkan di Pulau Bangka.