Nasib Gaji PPPK Paruh Waktu: Informasi Penting Bagi Honorer di 2024

Nasib Gaji PPPK Paruh Waktu: Informasi Penting Bagi Honorer di 2024-Ist-

Artinya, mulai Januari 2025, tidak ada lagi istilah honorer, PTT, GTT, atau non-ASN. Hanya ada dua status: PNS dan PPPK.

Lalu, bagaimana soal gaji PPPK paruh waktu? Menurut Aba, gajinya bakal disesuaikan dengan pendapatan mereka saat ini sebagai honorer. 

Jadi, buat yang sudah bekerja dan nanti diangkat sebagai PPPK paruh waktu, tak perlu khawatir soal penghasilan. 

BACA JUGA:Syarat dan Kriteria Pengangkatan PPPK 2024: Peluang Emas Bagi Tenaga Honorer

BACA JUGA: Catat Jadwal Lengkap Seleksi PPPK 2024! Dari Pendaftaran Hingga Pengumuman

Selain itu, jika nanti pemda sudah punya anggaran lebih, mereka bisa diangkat jadi PPPK penuh waktu tanpa perlu tes ulang.

Walau status PPPK paruh waktu terlihat sedikit berbeda, mereka tetap diberikan NIP, dan ketika kemampuan anggaran daerah meningkat, mereka bisa naik jadi PPPK penuh waktu.

Yang jelas, status ini tak akan membebani APBD, jadi solusi ini sepertinya dianggap efektif untuk mengatasi masalah honorer.

Dengan regulasi baru ini, pemerintah berharap masalah honorer bisa selesai akhir 2024. Jadi, buat kamu yang masih berstatus honorer, ada harapan besar di depan!

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan