Hendrya Sylpana

Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kabupaten Beltim, Bupati Beltim Jadi Irup

Peringatan detik-detik Proklamasi di Kabupaten Beltim tahun 2024 digelar dalam sebuah upacara pengibaran bendera merah putih di halaman Kantor Bupati tepat pukul 09.00 WIB-Muchlis Ilham/BE-

MANGGAR, BELITONGEKSPRES.COM - Peringatan detik-detik Proklamasi di Kabupaten Belitung Timur (Beltim) tahun 2024 digelar dalam sebuah upacara pengibaran bendera merah putih di halaman Kantor Bupati  tepat pukul 09.00 WIB. Bupati Beltim Burhanudin bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup)

Tampak hadir undangan upacara pengibaran bendera merah putih peringatan HUT ke-79, Wakil Bupati Beltim Khairil Anwar, Ketua DPRD Beltim Fezzi Uktolseja, Kapolres Beltim AKBP Indra Feri Dalimunthe.

Hadir pula Pabung TNI AD Kodim 0414 Belitung Mayor Inf Joko Lelono, Danpos TNI AU Letda Erwin Joniarta, Danpos TNI AL, Danramil Manggar Mayor Chb Ihsan dan para pimpinan OPD, tokoh masyarakat serta ormas perwakilan.

Pengibaran bendera merah putih di upacara peringatan HUT RI kali ini dilakukan oleh Paskibra Kabupaten Beltim sejumlah 32 orang terdiri dari 16 putra dan 16 putri.

BACA JUGA:Peringatan HUT ke-79 RI, 176.984 Narapidana Mendapat Remisi dari Kemenkumham

BACA JUGA:HUT ke-79, Pemkab Belitung Berikan Penghargaan Kepada 13 Janda Veteran

Mereka merupakan siswa siswi pilihan dari seluruh SMA/SMK se Kabupaten Beltim. Prosesi pengibaran bendera merah putih berlangsung sekitar 30 menit.

Dimulai dengan pengambilan bendera merah putih oleh pembawa baki yang diserahkan Inspektur Upacara, penyerahan kepada petugas pengibar bendera dan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya.

Selanjutnya Inspektur Upacara bersama seluruh peserta upacara dan undangan mendengarkan suara sirene yang dibunyikan selama kurang lebih 1 menit.

Kemudian dilanjutkan dengan pembacaan teks Proklamasi oleh Inspektur Upacara dan pembacaan UUD 1945 oleh Ketua DPRD Beltim.

BACA JUGA:Upacara Peringatan HUT RI ke-79: Pj Bupati Belitung Pesan Jangan Pernah Lupakan Sejarah

BACA JUGA:HUT Ke-79 RI, DPRD Babel Gelar Rapat Paripurna Istimewa Mendengar Pidato Kenegaraan Presiden Jokowi

Upacara ditutup dengan pembacaan doa oleh Kepala Kantor Kemenag Beltim dan mendengarkan lagu aubade yang dinyanyikan paduan suara. Upacara ini merupakan bentuk rasa syukur atas kemerdekaan RI yang tahun ini sudah diperingati 79 tahun.

Selanjutnya, kegiatan berlanjut dengan tabur bunga di Taman Makam Bahagia Kampong Gunong dan pelarungan bunga di Pelabuhan ASDP Manggar.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan