Wabup Beltim Khairil Anwar Dijadwalkan Susul Bupati Kamarudin ke Magelang, Hadiri Hari Terakhir Retret

Wakil Bupati Belitung Timur (Wabup Beltim) Khairil Anwar-Istimewa-
MANGGAR, BELITONGEKSPRES.COM - Wakil Bupati Belitung Timur (Wabup Beltim) Khairil Anwar, dijadwalkan akan bertolak ke Magelang untuk mengikuti hari terakhir agenda retret kepala daerah
Keberangkatan Wabup Beltim akan dimulai pada Rabu 26 Februari 2025 menuju Jakarta, sebelum melanjutkan perjalanan ke Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah.
Dalam keterangannya melalui sambungan telepon seluler, Wabup Khairil menegaskan bahwa kehadirannya di retret ini merupakan bagian penting dari upaya penyelarasan kebijakan daerah dengan visi pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.
"Keikutsertaan Wakil Bupati dalam kegiatan ini juga sangat penting. Sejak awal, Kementerian Dalam Negeri sudah memberikan jadwal khusus bagi saya untuk hadir di hari terakhir penutupan retreat, yang akan dihadiri langsung oleh Presiden Prabowo Subianto," ujar Wabup Khairil, Selasa 25 Februari 2025.
BACA JUGA:Bupati Beltim Kamarudin Muten Instruksikan Pembersihan Wilayah Jelang Ramadan
BACA JUGA:Tim SMAN 1 Manggar Juara Lomba Video Metday Competition IPB 2025, Menang Lawan Mahasiswa
Ia juga menyampaikan bahwa dirinya akan bergabung dengan Bupati Beltim Kamarudin Muten yang sudah lebih dulu berada di Magelang sejak pelantikannya pada 20 Februari lalu.
"Saya akan membersamai Pak Bupati di Magelang. Rencananya, saya berangkat besok," tambahnya.
Kegiatan retret ini merupakan inisiatif pemerintah pusat untuk menyelaraskan arah kebijakan antara pemerintah daerah dan pusat, memastikan program-program strategis berjalan sejalan dengan visi nasional.
Kehadiran para kepala daerah dalam kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat koordinasi dan sinergi dalam menjalankan pemerintahan di masing-masing wilayah.
BACA JUGA:Bupati Beltim Hadiri Retret Kemendagri di Magelang, Fokus Perkuat Koordinasi Pemerintahan
BACA JUGA:Reses DPRD Beltim: Warga Desa Selingsing Usulkan Traffic Light dan Solusi Pertanian
Dengan partisipasi Bupati dan Wakil Bupati Beltim dalam retret ini, diharapkan arah kebijakan daerah semakin selaras dengan visi pembangunan nasional, terutama dalam menghadapi tantangan dan program prioritas ke depan.