PM Selandia Baru Optimis Prabowo Mampu Majukan Ekonomi dan Energi Terbarukan Indonesia

Sabtu 16 Nov 2024 - 21:21 WIB
Reporter : Erry Frayudi
Editor : Erry Frayudi

BELITONGEKSPRES.COM - Perdana Menteri Selandia Baru, Christopher Luxon, memberikan pandangan optimis mengenai masa depan perekonomian Indonesia, terutama di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto yang akan melanjutkan tongkat estafet dari Joko Widodo. Hal ini disampaikan Luxon dalam pertemuannya dengan Prabowo di Forum APEC 2024 yang berlangsung di Peru.

Luxon memuji potensi besar Indonesia, yang kini menjadi negara keempat terbesar berdasarkan jumlah penduduk, dan menganggap Prabowo sebagai sosok kunci dalam membawa perekonomian Indonesia ke arah yang lebih baik. 

"Kami sangat optimis dengan masa depan Indonesia di bawah kepemimpinan Anda. Perekonomian Anda termasuk yang paling cepat berkembang, dan Anda adalah pemain utama dalam perkembangan ini," ungkapnya.

Lebih lanjut, Luxon menegaskan komitmen Selandia Baru untuk terus mempererat hubungan bilateral dengan Indonesia, terutama dalam sektor-sektor strategis seperti pendidikan dan energi terbarukan. 

BACA JUGA:Ditelpon Prabowo, Donald Trump Cerita Upaya Percobaan Pembunuhan Dirinya Saat kampanye

BACA JUGA:Presiden Prabowo Hubungi Donald Trump untuk Ucapkan Selamat atas Kemenangan Pemilu

"Kami telah bekerja sama dengan Indonesia di bidang energi terbarukan, dan kami melihat ketahanan pangan sebagai salah satu prioritas pemerintahan baru Anda. Kami berharap dapat membangun kemitraan yang lebih kuat di kedua sektor tersebut," kata Luxon.

Pernyataan ini menegaskan posisi Indonesia sebagai pemain penting di kancah global, sekaligus membuka peluang kerja sama strategis yang lebih luas antara Indonesia dan Selandia Baru di masa depan. (jpc)

Kategori :