JAKARTA, BELITONGEKSPRES.COM - Pelajar SMKN 1 Tanjungpandan Varel Adriano berhasil meraih medali perunggu dalam ajang O2SN SMK Tingkat Nasional bidang Atletik Panca Lomba di Jakarta.
Varel Adriano mewakili pelajar Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) dan bertanding bersama 33 perwakilan provinsi seluruh Indonesia, pada 13 hingga 15 Agustus 2024.
Daryono, Guru SMKN 1 Tanjungpandan mengatakan, Varel Adriano dalam ajang itu dikirim langsung oleh Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
Ia bersyukur, pelajar SMKN 1 Tanjungpandan Kabupaten Belitung bisa mengukir prestasi di ajang O2SN SMK Tingkat Nasional di Jakarta.
BACA JUGA:Dukung Sumber Pakan Lebah, Pelindo Tanjungpandan Tanam Pohon Produktif
"Alhamdulillah, Varel Adriano siswa SMKN 1 Tanjungpandan telah mengukir prestasi di tingkat Nasional mendapat mendali perunggu panca lomba cabor atletik," kata Daryono kepada Belitong Ekspres, Jumat 16 Agustus 2024.
Menurut Daryono, prestasi yang diraih Varel itu dapat memotivasi pelajar lain untuk meraih prestasi di berbagai ajang olahraga yang ditekuni masing-masing.
Selain itu, untuk Varel sendiri bisa menjadi acuan untuk berprestasi lebih tinggi lagi dan terus bersemmangat lagi untuk latihan untuk mencapai prestasi yang lebih baik lagi.
"Kami semua sangat bangga trutama keluarga besar SMKN 1 Tanjungpandan terhadap prestasi yang ditorehkan Varel Adriano di tingkat nasional," ujarnya.
BACA JUGA:Satpol PP Belitung Gerebek Lokasi Penjualan Miras Ilegal, 49 Botol dan 21 Kampil Arak Disita
BACA JUGA:Korupsi Lapangan Bola Paal Satu, Hakim Tolak Eksepsi Agiok
Kemudian Daryono juga menyampaikan, rasa terima kasih kepada Cabang Dinas Wilayah 5, Kepala SMKN 1 Tanjungpandan dan seluruh guru serta PASI Kabupaten Belitung.
"Syukur Alhamdulillah, kita berhasil meraih prestasi di antara peserta dari 33 provinsi di seluruh Indonesia. Yakni setiap provinsi diwakili 1 orang putra dan 1 orang putri," tandas Daryono.