BELITONGEKSPRES.COM - Ketertarikan Real Madrid terhadap bek Arsenal, Riccardo Calafiori, semakin mencuat dalam beberapa laporan media Spanyol. Bek asal Italia itu kini menjadi sorotan setelah tampil impresif di lini pertahanan The Gunners. Namun, Arsenal tampaknya tak ingin melepas pemain muda berbakatnya begitu saja.
Calafiori bergabung dengan Arsenal pada musim panas 2024 setelah dibeli dari Bologna dengan mahar GBP 42 juta, termasuk berbagai tambahan lainnya. Penampilannya yang solid dan kemampuannya bermain di lebih dari satu posisi membuatnya menjadi aset berharga bagi klub London Utara tersebut.
Salah satu alasan utama Arsenal mendatangkan Calafiori adalah fleksibilitasnya di lini belakang. Selain mampu bermain sebagai bek tengah, ia juga bisa beroperasi sebagai bek kiri. Dengan usia yang masih 22 tahun, potensi perkembangannya masih sangat besar, dan itu menjadi daya tarik bagi manajemen Arsenal.
Di bawah arahan Mikel Arteta, Calafiori lebih banyak ditempatkan sebagai bek kiri musim ini, mengingat duet Gabriel Magalhães dan William Saliba sudah menjadi andalan di jantung pertahanan.
BACA JUGA:Marc Marquez, Rajanya GP Argentina
BACA JUGA:Prediksi Pertandingan Villarreal vs Real Madrid: Peluang, Strategi, dan Line-up
Meski beroperasi di sisi kiri, kontribusinya cukup signifikan, mencatatkan tiga gol dan dua assist dalam 26 pertandingan di semua kompetisi.
Arteta sendiri mengakui kualitas Calafiori, menggambarkannya sebagai pemain yang "memiliki keberanian dan kepribadian luar biasa untuk bermain dominan di lapangan, serta pemahaman taktis yang sangat baik."
Kehebatan Calafiori tentu tak luput dari perhatian klub-klub besar Eropa, termasuk Real Madrid.
Klub raksasa Spanyol itu dikabarkan mulai memantau performanya, terutama menjelang pertemuan kedua tim di perempat final Liga Champions. Madrid terkesan dengan kemampuannya dalam bertahan serta fleksibilitasnya dalam mengisi berbagai peran di lini belakang.
Namun, Arsenal tak ingin kehilangan pemain berbakat ini dengan mudah. Klub berjuluk The Gunners itu langsung mematok dengan harga tinggi untuk Calafiori. Menurut laporan dari TEAMtalk yang mengutip Fichajes, Arsenal tidak akan melepasnya dengan harga di bawah GBP 67,4 juta.
Dengan posisi Arsenal yang masih ingin mempertahankan Calafiori dan Real Madrid yang mulai menunjukkan ketertarikan serius, masa depan sang bek Italia di Emirates Stadium masih menjadi tanda tanya. Akankah Madrid berani mengajukan tawaran tinggi, ataukah Arsenal berhasil mempertahankan salah satu aset berharganya? Waktu yang akan menjawabnya. (jawapos)