Safari Ramadan di Desa Nyurok, Bupati Beltim Serahkan Bantuan untuk Masjid Al Ikhlas

Rabu 05 Mar 2025 - 23:26 WIB
Reporter : Muchlis Ilham
Editor : Muchlis Ilham

 

DENDANG, BELITONGEKSPRES.COM - Bupati Belitung Timur (Beltim), Kamarudin Muten, bersama Wakil Bupati Khairil Anwar dan jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) menggelar Safari Ramadan di Desa Nyurok, Kecamatan Dendang, pada Rabu 5 Maret 2025.

Kegiatan ini merupakan bagian dari program tahunan pemerintah daerah dalam menyemarakkan bulan suci Ramadan serta mempererat silaturahmi dengan masyarakat.  

Dalam lawatan tersebut, rombongan Safari Ramadan Pemkab Beltim menyambangi Masjid Al Ikhlas di Dusun Tungkup, Desa Nyurok.

Sebagai bentuk perhatian kepada tempat ibadah dan masyarakat setempat, Bupati Beltim menyerahkan berbagai bantuan, di antaranya karpet masjid, kipas angin, vacuum cleaner, serta peralatan pengurusan jenazah.  

BACA JUGA:Pengurus KORPRI Beltim Masa Bakti 2025-2030 Dikukuhkan, Bupati Ajak Tingkatkan Profesionalisme

Wakil Bupati Khairil Anwar, yang mewakili Bupati dalam sambutan, menyampaikan bahwa kegiatan Safari Ramadan tahun ini merupakan kali ketiga diadakan oleh pemerintah kabupaten.

Khairil Anwar, juga menekankan pentingnya kepedulian terhadap sesama, terutama bagi masyarakat yang membutuhkan.  

"Hari ini merupakan suatu kehormatan bagi warga Dusun Tungkup. Penting bagi kita untuk selalu peduli dan membantu masyarakat. Kita boleh berbeda pandangan, namun kita tetap satu umat Islam yang selalu saling mendukung. Mari kita semua membantu dan memberikan dukungan kepada mereka yang kurang beruntung," ujar Khairil Anwar.  

Ia juga menambahkan bahwa pemerintah daerah terus berkomitmen menjalankan berbagai program demi mewujudkan Belitung Timur yang maju dan sejahtera.  

BACA JUGA:Bupati Beltim Kamarudin Muten Rogoh Kocek Pribadi Demi Safari Ramadan 2025

Kegiatan Safari Ramadan ini disambut antusias oleh warga setempat, yang merasa terbantu dengan perhatian dari pemerintah daerah. Selain penyerahan bantuan, acara juga diisi dengan tausiyah keagamaan dan buka puasa bersama.

Kategori :