Program ini memungkinkan masyarakat mengetahui status kesehatannya dan melakukan langkah pencegahan berdasarkan hasil pemeriksaan. "Harapannya, umur masyarakat Indonesia bisa lebih panjang. Jadi ulang tahunnya bisa dirayakan hingga usia 80-an," ungkap Budi.
Berbeda dengan skrining kesehatan dalam Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang fokus pada 14 jenis penyakit, program medical check-up gratis ulang tahun ini dirancang untuk mendeteksi berbagai jenis penyakit berdasarkan golongan usia.
Hidup Lebih Sehat di Hari Spesial
Tujuan utamanya adalah meningkatkan efektivitas deteksi dini, meminimalkan risiko kematian, serta mencegah kecacatan pada masyarakat. Ini merupakan peluang istimewa untuk menjaga kesehatan lebih baik pada momen spesial ulang tahun Anda.
Program Medical Check-Up Gratis ini bukan sekadar hadiah ulang tahun, melainkan juga langkah nyata pemerintah dalam mendorong kesadaran kesehatan di kalangan masyarakat.
BACA JUGA:Presiden Prabowo akan Hapus Utang 1 Juta UMKM Senilai Rp 14 Triliun pada 2025
Dengan memanfaatkan layanan ini, warga Indonesia dapat mendeteksi kondisi tubuh mereka lebih dini dan mengambil tindakan pencegahan yang tepat. Di balik program ini, terdapat komitmen besar pemerintah untuk meningkatkan kualitas hidup rakyat Indonesia.
Jadi, jangan lewatkan kesempatan emas ini! Jika Anda berulang tahun di tahun 2025, pastikan Anda mendaftar di aplikasi SatuSehat Mobile dan kunjungi fasilitas kesehatan terdekat pada hari spesial Anda. Mari bersama-sama menjaga kesehatan untuk masa depan yang lebih baik.
Rincian Pemeriksaan Medical Check-Up Gratis
Program Medical Check-Up Gratis yang dihadirkan pemerintah tahun 2025 mencakup berbagai pemeriksaan kesehatan sesuai dengan kebutuhan setiap golongan usia. Berikut rincian pemeriksaan yang tersedia:
1. Balita
BACA JUGA:Menkop Budi Arie: 1.923 Berperan Sebagai Pemasok Bahan Baku Program Makan Bergizi Gratis
2. Remaja
3. Dewasa (18-39 Tahun)
4. Dewasa (40-59 Tahun)
5. Lansia (60 Tahun ke Atas)