MotoGP Mandalika 2024: Sandiaga Sebut Pembayaran Hosting Fee Sesuai Prosedur

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno ditemui di Gedung Gelanggang Inovasi dan Kreativitas Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta, Kamis (26/9/2024). ANTARA/Luqman Hakim.--

BELITONGEKSPRES.COM - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno, memastikan bahwa biaya penyelenggaraan atau hosting fee untuk balap motor Grand Prix MotoGP Mandalika 2024 akan diselesaikan sesuai prosedur yang berlaku.

"Pembayaran hosting fee sudah selesai. Kami akan mengikuti mekanisme yang telah ditetapkan," ujar Sandiaga di sela-sela kunjungannya ke Gedung Gelanggang Inovasi dan Kreativitas Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta, Kamis.

Sandiaga merinci bahwa pembayaran hosting fee untuk MotoGP Seri Indonesia, dengan total sebesar Rp231 miliar, dilakukan dalam dua tahap. Tahap pertama dibayarkan beberapa waktu sebelum penyelenggaraan MotoGP, sedangkan tahap kedua akan diselesaikan setelah ajang internasional tersebut selesai.

"Pembayarannya dua kali; sebagian sebelum acara berlangsung dan sisanya setelah ajang MotoGP selesai, sekitar satu bulan kemudian," tambahnya.

BACA JUGA:Barcelona Raih Gol ke-6.500 di La Liga, Lebih Cepat dari Rival Utamanya Real Madrid

BACA JUGA:Pertamina Enduro VR46 Tampilkan Livery Khusus Merah Putih di GP Indonesia

Pekan sebelumnya, pada 18 September, PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (ITDC) menegaskan bahwa proses pembayaran hosting fee kepada Dorna Sports, selaku penyelenggara MotoGP, sedang berjalan. Direktur Operasi ITDC, Troy Reza Warokka, menyatakan bahwa persiapan MotoGP di Sirkuit Mandalika tetap berjalan sesuai rencana dan ajang tersebut akan digelar pada 27-29 September 2024.

"Proses pembayaran hosting fee didukung oleh banyak pihak, jadi perlombaan MotoGP di Mandalika akan tetap berlangsung sesuai jadwal," kata Troy.

Lebih lanjut, Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) serta Kemenparekraf juga memberikan perhatian penuh dalam mendukung pelaksanaan MotoGP Mandalika 2024. Pemerintah daerah Lombok Tengah juga telah menunjukkan keseriusan untuk turut serta membantu dalam pembayaran hosting fee, meskipun belum secara resmi diumumkan.

Selain itu, persiapan untuk ajang MotoGP 2024 telah mencapai 95 persen dan dipastikan berjalan lancar, mengingat Indonesia telah berhasil menjadi tuan rumah MotoGP dalam dua tahun sebelumnya.

BACA JUGA:Timnas Indonesia U-20 Tampil Mengesankan, Bantai Maladewa 4-0 di GBK

BACA JUGA:IMI Harap MotoGP Indonesia di Mandalika Dapat Dilaksanakan Secara Berkelanjutan

MotoGP Mandalika 2024 yang digelar di Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, akan menjadi perhelatan ketiga bagi Indonesia sebagai tuan rumah balap motor dunia ini. Ajang tersebut diharapkan tidak hanya menarik penggemar otomotif, tetapi juga menciptakan momentum kebersamaan yang inklusif bagi seluruh masyarakat. (ant)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan