Ternyata Sabun Muka Dapat Dipakai Menghilangkan Bau Ketiak, Ini Penjelasannya
Ilustrasi sabun muka dapat dipakai hilangkan bau ketiak. (Freepik)--
BELITONGEKSPRES.COM - Bau ketiak bukanlah masalah yang hanya menimpa pria, tetapi juga wanita. Reaksi bakteri pada kulit terhadap keringat menjadi penyebab bau tersebut, yang dapat diperparah oleh obesitas atau faktor makanan.
Mandi adalah langkah yang penting untuk mencegah atau menghilangkan bau badan. Selain itu, penggunaan deodorant juga merupakan cara populer untuk mengatasi bau ketiak.
Meskipun deodorant sering dipilih karena kemudahannya, masalah yang lebih serius mungkin memerlukan penanganan tambahan.
Menurut ahli yang dikutip oleh Sasily Skin, bau ketiak dapat dihilangkan dengan menggunakan sabun muka. Sabun muka mampu mengatasi bau ketiak karena mengandung bahan-bahan tertentu yang ramah untuk kulit ketiak.
Perlu diketahui bahwa tidak semua sabun muka efektif untuk mengatasi bau badan, oleh karena itu penting untuk memilih sabun wajah yang dapat mengatasi masalah bau tak sedap pada tubuh.
BACA JUGA:Lakukan 6 Cara Ini untuk Mempertahankan dan Meningkatkan Stamina Bagi Lansia
BACA JUGA:Perhatikan 5 Hal Penting Sebelum Menggunakan Skincare Berbahan Retinol yang Sering Digunakan
Berikut adalah beberapa bahan yang umumnya terkandung dalam sabun muka yang efektif untuk mengendalikan aroma tak sedap pada ketiak:
1. Benzoyl Peroxide
Benzoyl peroxide dapat membantu mengatasi ketiak dan bau badan dengan cara membunuh bakteri penyebabnya, mengelupas kulit, dan membersihkan pori-pori. Perawatan ini dapat meningkatkan kehalusan kulit, mencegah pertumbuhan bakteri yang berlebihan, dan mencegah jerawat atau kulit berminyak.
Penggunaan gel 2,5 persen direkomendasikan untuk ketiak, dan perlu diaplikasikan dengan hati-hati karena kulit di area tersebut cenderung lebih sensitif. Selain itu, sabun benzoyl peroxide juga dapat digunakan saat mandi untuk hasil yang lebih baik.
2. Asam Salisilat
Bahan ini dapat membantu membersihkan pori-pori dan mengurangi kemungkinan infeksi bakteri, sehingga dapat membantu mengendalikan bau ketiak.
Konsentrasi asam salisilat yang paling aman untuk digunakan setiap hari pada ketiak Anda adalah 0,5 – 5 persen. Anda dapat menemukan konsentrasi rendah asam salisilat dalam sabun muka atau toner.