Segera! Turnamen Sepak Bola Tingkat SD 2024 se Pulau Belitung

Pembukaan Turnamen Sepak Bola mini tingkat SMP Tahun 2023-ist-

BELITONGEKSPRES.COM, TANJUNGPANDAN - Turnamen Sepak Bola Mini 7 VS 7 Tingkat Sekolah Dasar (SD) se Pulau Belitung akan segera bergulir pada bulan Mei 2024 mendatang.

Turnamen sepak bola tingkat SD tersebut rencananya bakal dilaksanakan 20 Mei hingga 29 Mei 2024 di lapangan sepak bola mini SMP Negeri 5 Tanjungpandan, Kabupaten Belitung.

Penyelenggara Turnamen, Fadly Khusnul Ubaydillah mengatakan, event tersebut mereka adakan dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) Tahun 2024. Maka, mereka mengadakan Turnamen Sepak Bola Mini 7 VS 7.

"Sudah lama kita tidak ada antar SD turnamen sepak bola, selama ini hanya SSB yang ada, kali ini kita adakan itu," kata Fadly Khusnul Ubaydillah kepada Belitong Ekspres, Jumat 18 April 2024.

Menurut Fadly, turnamen itu diadakan tingkat SD Se Pulau Belitung yakni Kabupaten Belitung dan Belitung Timur. Sedangkan satu tim mendaftarkan 12 pemain. Lalu, tidak ada batas usia yang penting masih satu sekolah dan terdaftar aktif atau bukan berhenti sekolah SD tersebut.

BACA JUGA:Pejabat Bupati Belitung, Yuspian akan Laporkan Hasil Kinerja 3 Bulan Menjabat

BACA JUGA:Pengangkatan PPPK Kabar Baik Bagi Honorer Beltim, Pemkab akan Rekrut 1.468 Formasi ASN 2024

"Untuk membangkitkan lagi pembinaan ekstrakurikuler yang ada di sekolah-sekolah dasar, harapannya bisa muncul atlet-atlet berbakat cabang sepak bola di pulau Belitung untuk masa depan sepak bola pulau Belitung," jelasnya.

Ia menjelaskan, dalam turnamen tersebut mereka membatasi jumlah peserta yaitu 32 tim atau club, sedangkan pertandingan sistem setengah kompetisi ada 8 grup.

Untuk penyisihan grup waktu 2 x 10 menit, dan final 2 x 15 menit, mereka juga menyediakan hadiah untuk pemenang yakni piala tetap, uang penghargaan, piagam, pemain terbaik, top skor, kiper terbaik.

"Jadi sekolah bisa segera daftar dengan menghubungi Andri 087823238483 dan EDI 085924808087," kata Fadly.

BACA JUGA:Pengurus Masjid Al Ihsan Halal Bihalal, Syukuran Makan Bersama Jamaah

BACA JUGA:Update Harga Pangan di Belitung Pasca Idul Fitri, Hanya Cabai dan Bawang yang Naik

Kemudian ia menjelaskan, setelah event tingkat SD itu selesai, mereka berencana melaksanakan event tingkat pelajar SMP nantinya. "Intinya kita membantu memunculkan dan memberikan wadah untuk calon bibit atlet sepak bola di Belituhg," tandasnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan