Rekapitulasi Perhitungan Suara PPK Gantung Tuntas, 81 Logistik TPS Dikirim

Rekapitulasi Perhitungan PPK Gantung selesai 81 logistik TPS diantar kembali ke gudang logistik KPU Beltim di Desa Padang--

BELITONGEKSPRES.COM, GANTUNG - Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Gantung menyelesaikan pleno terbuka rekapitulasi perhitungan suara tingkat Kecamatan pada pemilu 2024, Sabtu 23 Februari petang. Selanjutnya, 81 logistik TPS diantar kembali ke gudang logistik KPU Beltim di Desa Padang.

"Alhamdulillah, pleno terbuka rekapitulasi hasil pemilu 2024 tingkat Kecamatan Gantung berjalan lancar dan aman. Tentu saja semua pihak ikut membantu, Panwascam Gantung dan para saksi Presiden, DPD dan DPR, DPRD," ungkap Ketua PPK Gantung DH Gampang Setiawan.

Dijelaskan Gampang, pleno rekapitulasi Kecamatan Gantung menghabiskan waktu selama 8 hari dari jadwal 5 hari. Namun, hal tersebut bukanlah kesengajaan tetapi proses rekapitulasi memang tidak sederhana.

"Pastinya ketika ada keberatan saksi maupun terdapat kesalahan di C Hasil yang didapat di tingkat TPS harus dikoreksi. Hal inilah yang kemudian memakan waktu," ujar DH Gampang.

BACA JUGA:Penanaman Bibit Cabai Dorong Ketahanan Pangan di Beltim

BACA JUGA:Kabupaten Beltim Jadi Tuan Rumah FORSESDASI 2024

Selain itu, pleno rekapitulasi di Kecamatan merupakan bagian penting dalam proses rekap secara berjenjang. Sehingga pleno tingkat Kabupaten tidak lagi banyak terdapat kesalahan.

"Sebenarnya pleno bisa juga dipercepat jika pelaksanaannya menggunakan sistem 2 panel, namun tempat yang kami gunakan untuk pleno agak kurang memungkinkan," sebut DH Gampang.

Berdasarkan hasil pleno rekapitulasi tingkat Kecamatan Gantung terdapat 17.722 pemilih yang berpartisipasi menggunakan hak pilih dihitung berdasarkan jumlah surat suara yang digunakan.

Kecamatan Gantung merupakan Kecamatan terakhir yang menyelesaikan dan mengantarkan logistik pemilu. Selanjutnya, pleno rekapitulasi pemilu 2024 tingkat Kabupaten akan dilaksanakan pada tanggal 1 Maret 2024.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan