Buku Manasik Haji Diperbarui, Kemenag Pastikan Distribusi Usai Lebaran

Menteri Agama Nasaruddin Umar saat meninjau buku manasik haji yang akan didistribusikan kepada jamaah calon haji Indonesia-Kemenag-ANTARA/HO

BELITONGEKSPRES.COM - Kementerian Agama menegaskan komitmennya dalam meningkatkan pemahaman jamaah calon haji dengan merilis buku manasik haji yang telah diperbarui. Buku ini diharapkan dapat mulai didistribusikan setelah libur Idul Fitri 1446 Hijriah/2025 Masehi, menyusul proses percetakan yang sedang berlangsung.

Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kemenag, Hilman Latief, menyatakan bahwa buku tersebut telah direvisi dengan menambahkan materi mengenai filsafat dan makna spiritual ibadah haji. Langkah ini dilakukan guna memberikan pemahaman yang lebih mendalam kepada para jamaah.

"Penyempurnaan ini bertujuan agar jamaah tidak hanya memahami tata cara ibadah haji secara teknis, tetapi juga dapat meresapi nilai-nilai spiritual di balik setiap rukun dan wajib haji," ujar Hilman dalam keterangannya di Jakarta, Selasa.

Sementara itu, pelaksanaan manasik haji di berbagai daerah telah dimulai, dengan arahan langsung dari Menteri Agama Nasaruddin Umar kepada para narasumber manasik haji. Menag juga menekankan pentingnya persiapan matang dalam penyelenggaraan ibadah haji tahun ini.

BACA JUGA:Tes Urine Kapolres Ngada Positif Narkoba Jenis Sabu, Polri Pastikan Penindakan Tegas

BACA JUGA:Hasto Ajukan 3 Saksi Ahli ke KPK untuk Meringankan Kasusnya

"Setiap tahapan harus disiapkan dengan detail agar jamaah dapat menjalankan ibadah haji dengan lancar dan memperoleh haji yang mabrur," kata Nasaruddin Umar.

Buku manasik haji ini diharapkan segera tersedia bagi calon jamaah haji Indonesia, mengingat fungsinya sebagai panduan utama dalam memahami perjalanan spiritual mereka. Dengan kuota 221.000 jamaah tahun ini terdiri dari 203.320 jamaah reguler dan 17.680 jamaah haji khusus kesiapan informasi dan bimbingan menjadi hal yang krusial.

Pemerintah menargetkan pemberangkatan jamaah calon haji Indonesia akan dimulai pada 2 Mei 2025, sehingga distribusi buku manasik haji ini menjadi bagian dari upaya memastikan kesiapan jamaah dalam menunaikan rukun Islam kelima dengan sebaik-baiknya. (antara)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan