Fifth Avenue

Kamis 06 Jun 2024 - 21:36 WIB
Reporter : Dahlan iskan

Covid-19 juga mengubah San Diego. Fifth Avenue hanya untuk pejalan kaki. Sepanjang lebih 10 blok --sampai ke waterfront-nya. Begitu banyak sport bar di sepanjang jalan kya-kya ini.

BACA JUGA:Gemah Ripah

BACA JUGA:Lewat Jam

Anda sudah tahu ujung Fifth Avenue ini: bangunan modern, memanjang, indah, menghadap laut. Itulah gedung pameran yang saya tuju. Saya naik ke atasnya. Sengaja pilih pakai tangga: apakah lutut belum berubah setelah sekian hari selalu di atas pedal. Pun ketika suami Janet yang mengemudi: kaki masih suka injak rem dan gas sendiri.

Perlu naik 100 tangga untuk sampai pelataran atasnya: masih bisa sekali tarik. Inilah pelataran yang indah. Melihat pantai dari ketinggian: hamparan yacht, kafe, patung tentara angkatan laut berciuman tinggi dengan pacar atau istri yang menyambut kedatangannya dari pelayaran.

Ada museum kapal induk Midway di sana --pernah bersama semua cucu ke kapal perang itu. Kali ini sambil membayangkan Taiwan dan Laut Tiongkok Selatan.

Besoknya, kami langsung ke Los Angeles. Lewat pantai. Tidak lewat gurun lagi.

Di Los Angeles tinggal pilih: ke teman lama atau ke teman baru. Akan saya gabungkan saja --hemat waktu.

Kategori :

Terkait

Sabtu 18 Jan 2025 - 15:02 WIB

Dana Anagata

Jumat 17 Jan 2025 - 14:49 WIB

Bukit Wangbuliao

Kamis 16 Jan 2025 - 15:29 WIB

Uang Mati

Rabu 15 Jan 2025 - 15:28 WIB

PIK2 Brigit

Selasa 14 Jan 2025 - 15:58 WIB

LA