Pesona Cap Go Meh Singkawang 2025: Perayaan Spektakuler yang Dongkrak Pariwisata Kalbar

Minggu 16 Feb 2025 - 22:28 WIB
Reporter : Rendra Oxtora
Editor : Yudiansyah
Pesona Cap Go Meh Singkawang 2025: Perayaan Spektakuler yang Dongkrak Pariwisata Kalbar

Tahun ini, total ada 44 event yang masuk dalam kalender tersebut, tersebar di 14 kabupaten/kota di Kalbar. Jumlah ini meningkat dari tahun sebelumnya yang hanya mencakup 34 event.

Keberadaan CoE menjadi strategi promosi efektif yang menampilkan serangkaian acara, festival, dan kegiatan unggulan yang akan digelar sepanjang tahun. Dengan agenda yang semakin kaya, Kalbar menargetkan kunjungan wisata yang lebih besar, menjadikannya sebagai salah satu destinasi budaya dan alam terbaik di Indonesia.

Dukungan Penuh Pemerintah Pusat

Pemerintah pusat terus memberikan perhatian khusus terhadap perayaan Cap Go Meh di Singkawang sebagai salah satu magnet utama pariwisata Kalimantan Barat. 

Utusan Khusus Presiden Bidang Pariwisata, Zita Anjani, yang hadir dalam puncak acara, menegaskan bahwa pemerintah akan terus mendukung festival ini agar semakin mendunia dan menarik lebih banyak wisatawan.

Menurut Zita, semangat yang ditunjukkan dalam event Cap Go Meh Singkawang dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk terus menjaga persatuan dan kesatuan, demi kemajuan Indonesia.

Dukungan ini bukan tanpa alasan. Cap Go Meh di Singkawang bukan sekadar perayaan budaya, tetapi juga momentum strategis dalam memajukan daerah melalui pariwisata dan ekonomi kreatif. 

Gelaran ini memberikan dampak ekonomi yang besar, terutama bagi pelaku UMKM, sektor perhotelan, dan industri pariwisata lokal. Hal ini membuktikan bahwa kebudayaan tidak hanya sekadar warisan leluhur, tetapi juga bisa menjadi kekuatan ekonomi yang mendukung pertumbuhan daerah maupun nasional. (Rendra Oxtora/Antara)

Kategori :