BACA JUGA:Bupati Terpilih Kamarudin Muten: Dari Pengusaha Siap Bawa Investasi ke Beltim
Pertama, harus memenuhi pilar pemerataan akses pendidikan. Sekolah ini harus menjamin keadilan dalam memberikan akses pendidikan berkualitas bagi seluruh masyarakat, tanpa terkecuali.
Kedua, terkait inkubator pemimpin bangsa. SMA Unggulan Garuda diharapkan menjadi tempat bagi anak-anak Indonesia dari berbagai daerah untuk belajar dan hidup bersama, sehingga tercipta generasi pemimpin masa depan yang unggul.
Ketiga, prestasi akademik dan pengabdian masyarakat. Siswa yang menempuh pendidikan di sekolah ini tidak hanya dituntut berprestasi secara akademik, tetapi juga memiliki wawasan global serta kepekaan terhadap lingkungan dan masyarakat lokal.
"Hari ini menjadi tahapan awal untuk mewujudkan visi Presiden Prabowo Subianto dalam membangun kesejahteraan bangsa melalui investasi pada sumber daya manusia," ujar Stella.
BACA JUGA:Akhir Masa Jabatan Bupati Beltim, Burhanudin Sampaikan Pesan Haru dan Harapan ke Pemimpin Baru
Peninjauan Lokasi Pembangunan
Menjelang akhir masa jabatannya, Bupati Beltim, Burhanudin, menegaskan komitmennya untuk terus berkontribusi bagi kemajuan daerah, khususnya dalam sektor pendidikan.
Hal ini disampaikannya saat menyambut kedatangan Wamen Diktisaintek, Prof. Stella Christie, beserta rombongan di Bandara H.AS Hanandjoeddin, Tanjungpandan, Selasa 11 Februari 2025.
Kunjungan tersebut bertujuan untuk meninjau empat titik lokasi yang diusulkan sebagai tempat pembangunan SMA Unggulan Garuda di wilayah Kabupaten Beltim.
"Tidak lama lagi masa jabatan saya akan segera berakhir, namun saya tetap berkomitmen untuk memberikan yang terbaik bagi Beltim," ujar Burhanudin, yang akrab disapa Aan.
BACA JUGA:Datangkan Dosen UNJ, SMAN 1 Manggar Gelar Workshop Digital Parenting & Tips Masuk PTN
Ia menambahkan bahwa rencana pembangunan SMA Unggulan Garuda merupakan peluang besar bagi Beltim, sehingga ia akan berusaha semaksimal mungkin agar proyek ini dapat terealisasi.
Sementara itu, Prof Stella menjelaskan bahwa pembangunan SMA Unggulan Garuda adalah bagian dari Program Terbaik Cepat yang digagas oleh Presiden Republik Indonesia untuk meningkatkan akses pendidikan berkualitas di seluruh daerah.
"Hari ini kami meninjau lokasi yang potensial untuk pembangunan SMA Unggulan Garuda. Ini merupakan bagian dari program Bapak Presiden untuk memastikan pendidikan menengah atas yang berkualitas dapat diakses secara merata oleh semua anak bangsa," ungkapnya.
Setelah peninjauan di empat lokasi di Beltim serta enam lokasi di Pulau Bangka, tahap selanjutnya adalah diskusi di tingkat pusat bersama Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi guna menentukan langkah berikutnya dalam pembangunan SMA Unggulan Garuda di Bangka Belitung.