Benda yang Diyakini Bisa Menjauhkan dari Keberuntungan dan Membawa Hal Negatif dalam Rumah, Apa Saja?

Ilustasi, 7 Benda yang Dapat Membawa Nasib Buruk Ke Rumah dan Menjauhkan Keberuntungan.--

BELITONGEKSPRES.COM - Banyak yang percaya bahwa rumah adalah cerminan dari energi kehidupan penghuninya. Berbagai benda yang ada di dalam rumah dapat mempengaruhi aliran energi, baik secara positif maupun negatif. 

Mulai dari cermin yang pecah hingga barang elektronik yang rusak, setiap benda tersebut memiliki makna tertentu dalam astrologi dan Vastu yang dapat membawa ketidakberuntungan.

Dikutip dari Astro Talk, Sabtu 22 Juni, berikut adalah beberapa benda yang menurut pandangan astrologi dan Vastu dapat mempengaruhi energi di dalam rumah dan mendatangkan hal-hal negatif:

1. Cermin Pecah

Cermin memiliki lebih dari sekedar fungsi untuk refleksi diri; dalam astrologi, cermin juga memiliki makna simbolis. Cermin yang pecah dianggap melambangkan kehancuran harmoni dalam kehidupan. 

BACA JUGA:Rahasia Kesuksesan di Balik Kebiasaan Tidur, Ini 6 Sleep Habits Para Pengusaha Sukses yang Bisa Kamu Tiru

BACA JUGA:Bruno Mars Kembali Gelar Konser Bertajuk 'Bruno Mars Live in Jakarta 2024' di JIS, Ini Jadwalnya

Selain itu, cermin yang retak atau pecah diyakini dapat menarik energi negatif dan kemalangan. Dalam Vastu Shastra, cermin yang pecah mencerminkan energi yang terdistorsi dan dapat membawa nasib buruk ke dalam rumah.

2. Tanaman Tidak Terawat

Tumbuhan memberikan kehidupan ke dalam rumah. Namun, tanaman yang layu karena kurang perawatan sering kali dianggap sebagai tanda menurunnya kesejahteraan. 

Tanaman yang mati dapat menghambat aliran energi positif, yang dapat mengundang nasib buruk. Penting untuk memastikan tanaman dalam ruangan Anda tumbuh subur, karena ini mencerminkan kesejahteraan dan menarik keberuntungan.

3. Jam Rusak

Jam tidak hanya berfungsi sebagai pencatat waktu tetapi juga melambangkan ritme kehidupan. 

BACA JUGA:Mengutip Psikolog Klinis: Mencegah Depresi pada Lansia Melalui Komunikasi Sosial

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan