Inkai Beltim Juara Umum di Festival Karate Laskar Pelangi, Siap Hadapi Kejurda 2025

Perwakilan dari KONI Beltim Dela wahyudi saat menyerahkan Piala Utama kepada Ketua umum Inkai Beltim, Minggu, 13 Oktober 2024. (Diskominfo SP Beltim)--

"Protes itu normal dalam pertandingan. Dengan semangat karateka yang kuat, kita akan terus memperbaiki diri dan melangkah lebih baik," tambah Eman.

Dengan partisipasi antusias dari 267 peserta, Eman optimis bahwa festival ini akan terus berlanjut di masa mendatang. "Insya Allah, jika tahun ini ada Festival Karate Round II, maka tahun depan akan ada Round III dan seterusnya," ucapnya penuh semangat.

BACA JUGA:Warga Desa Simpang Pesak Digegerkan Penemuan Mayat, Polisi Lakukan Penyelidikan

BACA JUGA:Besok Brigadir AK akan Duduk di Kursi Pesakitan, Sidang Berlangsung Tertutup

Ketua Umum KONI Beltim, Kamrudin, melalui Ketua Bidang Pembinaan Prestasi, Dela Wahyudi, menyampaikan apresiasinya terhadap kesuksesan acara ini. Ia menegaskan bahwa KONI Beltim mendukung penuh pelaksanaan festival ini.

"Ini adalah ajang pembuktian kemampuan para atlet karate dari berbagai perguruan di Kabupaten Beltim dan Belitung. Hasil latihan mereka selama ini diuji di arena pertandingan," ungkap Dela.

Lebih lanjut, Dela juga memuji kemandirian Pengurus Kabupaten FORKI Beltim dalam memanajemen kejuaraan, serta peran penting orang tua atlet dalam mensukseskan acara.

Tak hanya itu, festival ini juga berfungsi sebagai ajang seleksi untuk menjaring atlet-atlet berbakat yang akan bertanding di Kejurda Pelajar tahun 2025. "Harapan kami, cabang olahraga karate bisa meraih gelar juara umum pada Kejurda mendatang," ujar Dela dengan optimisme.

Dengan kesuksesan Festival Karate Laskar Pelangi Round II ini, Beltim semakin siap mencetak atlet-atlet karate berkualitas yang akan mengharumkan nama daerah di berbagai ajang kompetisi. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan