Tim LDBI Beltim Wakili Provinsi Babel Dalam Ajang Tingkat Nasional di Bali 2024

Tim LDBI Beltim yang mewakili Provinsi Babel dalam ajang tingkat nasional di Bali 2024-Ist-

MANGGAR, BELITONGEKSRES.COM - Kabupaten Belitung Timur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) kembali menorehkan prestasi gemilang di kancah pendidikan. Kali ini, melalui ajang Lomba Debat Bahasa Indonesia (LDBI) tingkat provinsi 2024.

Tiga siswa berbakat, yaitu Ferdinand Mirzan dari SMAN 1 Manggar, Cherlyn Xandra dari SMAN 1 Manggar, dan Viana Putri Pratiwi dari SMAN 1 Kelapa Kampit berhasil mengukir sejarah dengan meraih medali emas sebagai pembicara terbaik. 

Ketiga siswa SMA berprestasi dari Kabupaten Beltim tersebut akan mewakili Provinsi Babel di LDBI tingkat nasional 2024 yang akan diadakan di Bali dalam waktu dekat.

Ferdinand Mirzan, yang terpilih sebagai pembicara terbaik dalam kompetisi ini, mengungkapkan rasa syukur dan kebanggaannya atas pencapaian tersebut. “Debat adalah salah satu cara saya untuk mengasah kemampuan public speaking dan bernalar kritis,” ungkapnya, Selasa 24 September 2024.

BACA JUGA:Pilkada Beltim 2024, KPU Tetapkan Nomor Urut Calon Bupati dan Wakil Bupati

Sejak awal, Ferdinand memang sangat tertarik pada debat dan selalu berusaha mengasah kemampuan tersebut dengan mengikuti berbagai lomba, termasuk LDBI tahun ini yang diselenggarakan oleh Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas).

Menurut Ferdinand, perjuangannya tidaklah mudah. Di awal kompetisi, dia hanya ingin mencoba seberapa jauh kemampuannya dalam berdebat. "Awalnya, saya hanya ingin melihat seberapa jauh kemampuan saya bisa bersaing dengan siswa lain di Belitung Timur. 

Tidak disangka, saya bisa lolos menjadi pembicara terbaik di tingkat kabupaten, dan akhirnya mewakili Belitung Timur di tingkat provinsi. Rasanya seperti mimpi," kata Ferdinand.

Melalui latihan intensif, Ferdinand berhasil meningkatkan kemampuannya, terutama dalam hal artikulasi, membangun argumen, serta kerjasama tim. Dia banyak belajar dari kekurangannya, termasuk bagaimana cara memperbaiki artikulasi dan membangun argumen yang kuat. 

BACA JUGA:Afa Serahkan Hadiah Lomba Esport Mobile Legend di Beltim

"Tentu saja, keberhasilan ini juga berkat dukungan dan kekompakan tim kami, bersama Cherlyn dan Viana. Mereka sangat solid dan dapat bekerja sama dengan baik,” tambahnya.

Cherlyn Xandra, rekan satu tim Ferdinand dari SMAN 1 Manggar, juga tidak menyangka bisa mencapai prestasi sebesar ini. Awalnya dia tidak percaya bisa mewakili Bangka Belitung di tingkat nasional, apalagi ketiganya berasal dari Belitung Timur. 

"Kami merasa sangat bersyukur dan bangga, karena bisa berjuang bersama-sama dan kompak dalam tim. Harapan saya, kami bisa membawa nama Bangka Belitung ke posisi puncak di tingkat nasional,” ujar Cherlyn.

Viana Putri Pratiwi dari SMAN 1 Kelapa Kampit, yang juga berperan penting dalam kemenangan ini, mengungkapkan rasa syukur dan kebahagiaannya. Ini pengalaman yang luar biasa dan menjadi kebanggaan tersendiri bagi dirinya bisa berjuang bersama Ferdinand dan Cherlyn. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan