Barcelona Pinjamkan Vitor Roque ke Real Betis dan Clement Lenglet ke Atletico Madrid

Selebrasi Vitor Roque setelah mencetak gol ketiga Barcelona dalam pertandingan Liga Spanyol lawan Alaves di Estadio Mendizorroz pada Minggu (4/2/2024). ANTARA/HO-Fcbarcelona/pri.--

BELITONGEKSPRES.COM - Barcelona telah resmi meminjamkan dua pemainnya di musim panas ini, yaitu penyerang muda asal Brasil, Vitor Roque, yang akan memperkuat Real Betis, dan bek Prancis, Clément Lenglet, yang bergabung dengan Atletico Madrid.

Vitor Roque, yang direkrut dari Athletico Paranaense pada Desember lalu, belum banyak mendapatkan kesempatan bermain di Barcelona. 

Kini, ia dipinjamkan ke Real Betis untuk satu musim penuh hingga 30 Juni 2025. Ada kemungkinan bagi klub asal Andalusia tersebut untuk mempermanenkan status Roque di masa depan.

Di sisi lain, Clément Lenglet juga dipinjamkan dengan durasi yang sama, yaitu satu musim penuh, namun ke Atletico Madrid. Barcelona mengonfirmasi bahwa tidak ada opsi transfer permanen dalam kesepakatan ini. 

BACA JUGA:Madrid Menang 3-0 atas Valladolid, Endrick jadi Pencetak Gol Termuda dalam Sejarah La Liga

BACA JUGA:Mbappe Belum Cetak Gol dalam 2 Laga, Ancelotti: 'Saya Tidak Khawatir Sama Sekali'

Sebelumnya, Lenglet telah dipinjamkan ke Tottenham dan Aston Villa di Liga Premier Inggris sebelum kembali ke Barcelona musim panas ini. Dia sempat tampil dalam beberapa pertandingan pramusim bersama klub Catalan. (ant)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan