Manchester United Siap Boyong Matthijs de Ligt dari Bayern Munich

Matthijs de Ligt disebut selangkah lagi dapat tanda tangan Matthijs de Ligt dari Bayern Munich. Setan Merah perlu memenuhi tebusan mahar transfer senilai Rp 896 miliar-Foto/Instagram/@mdeligt_---

BELITONGEKSPRES.COM - Manchester United dikabarkan bersiap untuk memboyong Matthijs de Ligt dari Bayern Munich pada bursa transfer musim ini. Menurut laporan dari Daily Mail yang dilansir oleh Disway.id pada Selasa, 9 Juli 2024, MU hanya perlu memenuhi mahar yang dipatok Bayern untuk de Ligt.

Bayern Munich dikabarkan meminta biaya transfer sebesar 43 juta Pounds atau setara Rp 896 miliar kepada Setan Merah. Daily Mail menyebut bahwa kesepakatan nilai transfer de Ligt yang akan dibayarkan United tidak akan jauh dari angka tersebut.

Eks pemain asuhan Erik ten Hag di Ajax Amsterdam ini telah mendorong transfer keluar dari Allianz Arena dan bersedia bermain kembali di bawah arahan Ten Hag musim depan. Ten Hag sendiri membutuhkan bek tengah baru menyusul rampungnya kontrak Raphael Varane musim ini, yang memutuskan untuk meninggalkan MU akhir musim ini.

Ten Hag membutuhkan sosok ideal untuk dipasangkan dengan Lisandro Martinez. Duet Varane dan Martinez di dua musim lalu terbukti menjadi dua tembok yang kokoh bagi MU, namun performa mereka terhambat akibat cedera panjang pada musim 2023/2024. Hal ini membuat Ten Hag perlu merombak skuad di area pertahanan MU yang musim ini sangat rapuh.

BACA JUGA:Menpora Berharap Para Atlet yang lolos Olimpiade Paris 2024 Ukir Sejarah Baru

BACA JUGA:PSSI Lakukan Silent Operation, Persiapkan Calon Pemain Naturalisasi untuk Timnas Indonesia

De Ligt sangat ingin bergabung dengan Manchester United, dan hubungannya dengan Ten Hag yang cukup dekat diyakini akan memudahkan proses adaptasi bagi bek timnas Belanda tersebut. (dis)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan