Lubangi Tembok Border Mesir, Bocah Kirimkan Roti untuk Saudara di Gaza

Aksi bocah Kirim Makanan Lewat Lobang--screnshoot

BELITONGEKSPRES.COM - Aksi bocah Mesir ini 'menampar pedas' raja-raja Arab yang seolah diam dengan kondisi rakyat Palestina di Gaza. Pasalnya, bocah dari Mesir ini membuat lubang kecil di tembok perbatasan (border) Mesir-Palestina.

Seperti diberitakan sumeks.co, bocah ini setiap hari mengirimkan makanan berupa roti siap konsumsi untuk saudaranya di Gaza, Palestina yang kelaparan. Aksi bocah ini terekam di video yang beredar luas di jagat maya.

Tentu aksi bocah ini menjadi tamparan terbesar buat negara-negara Arab, yang banyak memberikan bantuan tapi tertahan di perbatasan Rafah, Mesir.

Negara-negara Arab tampak tak mampu menekan Israel untuk meloloskan bantuan-bantuan itu dengan segera.

BACA JUGA:Aksi Biadab Israel di RS Kamal Adwan Gaza, Pasien dan Pengungsi Dikubur Hidup-hidup

BACA JUGA:Sniper Israel Biadab, Direktur Kementerian Kesehatan Gaza Ditembak

Bisan, jurnalis wanita di Gaza, Palestina belum lama ini mengungkapkan bahwa bantuan-bantuan truk kontainer yang masuk perbatas Rafah banyak ditahan Israel dan terbengkalai.

Konten kreator @shevet.bafanifi yang peduli atas perjuangan rakya Palestina juga memposting video anak kecil ini. Menurut Shevet Bafanifi anak ini sangat berjasa. Di usianya yang belia dia peduli atas penderitaan saudaranya.

“Ribuan roti dia salurkan dari lubang kecil yang dia buat, untuk menjaga saudaranya tetap hidup,” ujar Shevet Bafanifi .

Teruslah berbagi atas semua video yang mendukung rakyat Gaza di Palestina, terus perkuat suara kita untuk mereka. “Bebaskan Palestina hari ini,” tegas Shevet Bafanifi.

Konten Shevet Bafanifi ini langsung mendapatkan respon dari netizen: “Saya berharap jika itu dirahasiakan. Untuk mencegah militer Mesir menutup lubang itu,” saran akun @M3n7asan.

“Persis apa yang saya pikirkan, tetapi lebih khawatir tentang Zionis membuat klaim yang keterlaluan tentang menemukan "terowongan", komentar akun @Mohmand.

BACA JUGA:Update Jumlah Korban Kebiadaban Tentara Israel, Korban Jiwa 20.000 Warga Palestina

BACA JUGA:Langsung Dikecam MER-C, RS Indonesia Menjadi Markas Pasukan Israel

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan