Tips Aman Tinggalkan Rumah Saat Tarawih di Masjid, Agar Tidak Was-was Saat Ibadah

Shalat tarawih 11 rakaat dengan 23 rakaat lebih baik mana berdasarkan hadits shahih. (Pixels)--

BELITONGEKPRES.COM, Shalat tarawih merupakan salah satu ibadah sunnah yang dilakukan umat Islam selama bulan Ramadhan. Biasanya, umat Islam berkumpul untuk melaksanakan shalat ini secara berjamaah di masjid atau musholla.

Oleh karena itu, ketika meninggalkan rumah untuk melaksanakan shalat tarawih di masjid atau musholla, penting bagi masyarakat untuk memastikan keamanan rumah mereka.

Berikut adalah beberapa tips bagi umat Islam agar rumah tetap aman saat ditinggalkan untuk melaksanakan ibadah shalat tarawih di masjid, seperti yang dirangkum dari Antara.

1. Pastikan sudah mematikan kompor

Sebelum berangkat ke masjid, pastikan kompor telah dimatikan dan tidak ada bau gas yang keluar dari kompornya. Meskipun jarang terjadi, ada beberapa kasus kebakaran yang disebabkan oleh lupa mematikan kompor saat meninggalkan rumah.

BACA JUGA:Menaker Tegaskan Pencairan THR Maksimal H-7 Lebaran, Tak Boleh Dicicil dan Harus 100 Persen

BACA JUGA:Pemerintah Komitmen Berikan Insentif dan Percepat Kenaikan Pangkat untuk PNS di Daerah 3T

Jika Anda mencium bau gas, segera cabut regulator kompor untuk menghentikan aliran gas dari tabung LPG ke kompor. Ini akan membantu mencegah terjadinya kebakaran atau kejadian yang tidak diinginkan.

2. Pastikan keamanan aliran listrik

Seringkali, saat kita pergi meninggalkan rumah untuk shalat tarawih di masjid, kita lupa mematikan atau mengamankan peralatan elektronik yang tidak digunakan, seperti kipas angin, laptop atau komputer, televisi, atau ponsel yang sedang diisi daya dan hampir penuh.

Namun, ini tidak berarti bahwa semua aliran listrik harus dimatikan. Anda bisa membiarkan beberapa peralatan elektronik yang diperlukan tetap menyala, seperti lampu teras dan ruang tamu. Hal ini juga bisa menjadi tipuan bagi orang yang memiliki niat jahat, membuat mereka berpikir bahwa rumah tidak sedang dalam keadaan kosong.

3. Masukkan kendaraan yang tidak digunakan

BACA JUGA:Ajudan Prabowo, Mayor Teddy Resmi Jabatan Posisi Baru

BACA JUGA:4 Jenazah Bunuh Diri di Apartemen Teluk Intan Diserahkan pada Keluarga, Motif Belum Terungkap

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan