Jadwal Seleksi CPNS 2024, Fresh Graduate dan Honorer Bersiaplah
Ilustrasi: Fresh Graduate (www.um-surabaya.ac.id)--
Periode I: Pengumuman dan seleksi administrasi Seleksi CPNS dan Seleksi Kedinasan akan dimulai pada minggu ketiga bulan Maret 2024.
Periode II: Pengumuman dan seleksi administrasi penerimaan CPNS dan PPPK yang akan dilaksanakan pada bulan Juni 2024.
Periode III: Pengumuman dan seleksi administrasi penerimaan CPNS dan PPPK pada bulan Agustus 2024.
Pemerintah telah mengumumkan bahwa mereka akan membuka rekrutmen CPNS 2024 dan PPPK 2024 dengan total formasi yang disiapkan mencapai 2.302.543. Kuota untuk Instansi Pusat adalah sebanyak 429.183 formasi, dengan rincian 207.247 formasi CPNS 2024 dan 221.936 formasi PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja).
Sementara itu, kuota untuk Instansi Daerah adalah sebanyak 1.867.333 formasi, yang terdiri dari 483.575 lowongan CPNS dan 1.383.758 PPPK. Formasi PPPK 2024 untuk instansi daerah tersebut untuk guru sebanyak 419.146, tenaga kesehatan 417.196, dan tenaga teknis 547.416.
BACA JUGA:Presiden Jokowi Tanggapi Kritik dengan Humor di Hari Pers Nasional
BACA JUGA:AHY Diisukan Jadi Menteri ATR, Begini Respon Demokrat
Total, pada seleksi PPPK pada 2024 tersedia 1.605.694 formasi, yang merupakan gabungan jatah formasi PPPK instansi pusat dan daerah. Lowongan PPPK 2024 khusus untuk pelamar dari honorer.
Sedangkan alokasi untuk sekolah kedinasan mencapai 6.027 formasi. Formasi CPNS 2024 yang dapat dilamar oleh fresh graduate sebanyak 690.822 formasi.
Dengan demikian, jumlah formasi PPPK 2024 lebih banyak dibanding formasi CPNS 2024. Namun, pelaksanaan seleksi CPNS 2024 lebih banyak, yakni 3 kali. Sedangkan seleksi PPPK 2024 hanya digelar 2 kali.
Meski pendaftaran PPPK 2024 masih pada bulan Juni dan Agustus, para honorer tetap harus mempersiapkan diri agar bisa lulus seleksi dan berubah status menjadi ASN.