Prabowo Optimis Menangkan Pilpres 2024 dalam Satu Putaran
Prabowo-Gibran Capres Cawapres nomor urut 2. (Instagram @prabowosubianto)--
BELITONGEKSPRES.COM, Capres Nomor Urut 2, Prabowo Subianto, meyakini bahwa dirinya akan memenangkan Pilpres 2024 dalam satu putaran berdasarkan hasil quick count lembaga survei. Menurutnya, semua lembaga survei yang melakukan quick count memberikan hasil yang hampir sama dengan perolehan suara lebih dari 50 persen bagi paslon Prabowo-Gibran.
"Semua lembaga survei termasuk yang berpihak pada paslon lain memberikan angka yang menunjukkan kemenangan paslon Prabowo-Gibran," kata Prabowo di Istora Senayan, Jakarta Pusat, pada Rabu 14 Februari.
"Saya bersyukur atas hasil quick count ini atas nama TKN Prabowo-Gibran," tambahnya.
Meskipun demikian, Prabowo menyatakan akan menunggu hasil resmi dari KPU karena itulah yang menjadi dasar penetapan paslon pemenang Pilpres 2024.
"Kita akan menunggu hasil hitung resmi dari KPU," tegasnya.
BACA JUGA:Meski Lewat Waktu, KPU Sempat Minta KPPS Tetap Layani Pemilih
BACA JUGA:Quick Count Pilpres 2024, Prabowo-Gibran Unggul Masih Telak
Prabowo juga mengungkapkan apresiasi terhadap partisipasi masyarakat yang telah berbondong-bondong ke TPS untuk menggunakan hak suaranya dengan suasana yang riang, tenang, dan penuh kedamaian.
Hasil quick count yang dirilis oleh CSIS Indonesia bersama Cyrus Network menempatkan pasangan Prabowo-Gibran unggul sementara dengan persentase perolehan suara sebesar 58,27 persen.
Sedangkan pasangan Anies-Muhaimin berada di urutan kedua dengan persentase 25,00 persen, dan pasangan Ganjar-Mahfud di urutan terakhir dengan persentase 16,72 persen. Data tersebut diambil setelah 87,75 persen dari TPS diproses, dengan 2.000 sampel TPS.