Bobby Nasution Gabung Gerindra, Tunggu Arahan Prabowo Mengenai Peran dan Posisinya di Partai
Gubernur Sumatera Utara terpilih Bobby Nasution-Panji Satrio-Beritasatu.com
BELITONGEKSPRES.COM - Gubernur Sumatera Utara (Sumut) terpilih, Bobby Nasution, kini resmi menjadi anggota Partai Gerindra setelah menerima kartu tanda anggota (KTA) dalam Rapimnas Gerindra di Hambalang, Jawa Barat. KTA tersebut diberikan langsung secara simbolis oleh Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus Presiden RI terpilih, Prabowo Subianto.
Bobby, yang sebelumnya merupakan kader PDIP, menyatakan akan menunggu arahan lebih lanjut dari Prabowo mengenai peran dan posisinya di partai. "KTA sudah diberikan secara simbolis kepada kami, para gubernur terpilih. Saya akan menunggu arahan dari ketua umum," ujarnya usai menjalani pemeriksaan kesehatan di Kemendagri, Jakarta Pusat, Minggu 16 Februari.
Saat ditanya apakah dirinya akan mendapatkan jabatan khusus di Gerindra, Bobby tidak memberikan jawaban pasti. Namun, ia menegaskan pesan yang diterimanya dari Prabowo adalah untuk fokus bekerja dan melayani masyarakat.
Sementara itu, Ketua Harian DPP Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, mengonfirmasi bahwa Bobby Nasution dan Ahmad Luthfi telah resmi menjadi anggota Partai Gerindra dengan mendapatkan KTA. "Bobby Nasution dan Ahmad Luthfi sudah resmi menjadi anggota Gerindra," ujar Dasco di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis 13 Februari.
BACA JUGA:KPU Pangkas Rp900 Miliar, Pagu Anggran 2025 Menjadi Rp2,1 Triliun
BACA JUGA:MK Hapus Presidential Threshold, Pemerintah Diminta Perketat Syarat Peserta Pemilu Partai Politik
Bergabungnya Bobby ke Gerindra menandai langkah politik barunya, sekaligus memperkuat posisi partai dalam mengonsolidasikan kepemimpinan di daerah menjelang berbagai agenda politik ke depan. (beritasatu)