Persebaya Rekrut Pemain Asing Baru untuk Kompetisi Liga 1 2024/2025
Pemain asing baru Persebaya Surabaya Dime Dimov (kiri) bersama Dejan Tumbas (kanan) berpose di kantor pemasaran Persebaya Surabaya-Ofisial Persebaya-ANTARA/HO
BELITONGEKSPRES.COM - Persebaya Surabaya kembali membuat langkah strategis untuk memperkuat skuad mereka di lanjutan kompetisi BRI Liga 1 musim 2024/2025. Klub yang akrab dengan julukan Bajol Ijo ini resmi merekrut dua pemain asing, Dime Dimov dan Dejan Tumbas, sebagai tambahan amunisi untuk menghadapi putaran kedua kompetisi.
Direktur Operasional Persebaya, Candra Wahyudi, menjelaskan bahwa kebijakan ini merupakan hasil diskusi matang dengan pelatih Paul Munster. “Penambahan pemain asing sudah dipertimbangkan dengan baik. Ini untuk memenuhi kebutuhan tim di putaran kedua,” ujar Candra di Surabaya, Minggu.
Pelatih Paul Munster memandang pentingnya kedalaman skuad untuk menjaga performa tim di putaran kedua. Kehadiran Dimov dan Tumbas diharapkan mampu memberikan variasi taktik serta mendukung tim yang kini berada di posisi kedua klasemen sementara.
Candra memastikan, meski ada pemain baru, chemistry tim yang telah terjalin baik sepanjang putaran pertama tidak akan terganggu. “Keduanya dipilih karena mereka tidak hanya memiliki kualitas, tetapi juga dapat beradaptasi dengan cepat,” tambahnya.
BACA JUGA:Real Madrid Raih Kemenangan Dramatis atas Valencia 2-1
BACA JUGA:M Salah Bertekad Menangkan Premier League Sebelum Akhiri Karier di Liverpool
Selain memperkuat tim untuk musim ini, langkah Persebaya juga berorientasi jangka panjang. Dimov dan Tumbas dipandang mampu menjadi bagian dari rencana pembangunan tim hingga dua atau tiga tahun ke depan.
“Dengan usia yang masih produktif, keduanya bisa masuk ke dalam program jangka panjang kami. Ini adalah investasi untuk masa depan tim,” jelas Candra.
Profil Pemain Baru
Berdasarkan data Transfermarkt, Dime Dimov adalah pemain serbabisa yang terakhir bermain untuk Lokomotiv Sofia, klub divisi pertama Liga Bulgaria. Pemain kelahiran 25 Juli 1994 ini telah mencatatkan 4.404 menit bermain dalam 49 pertandingan selama dua musim terakhir. Dimov dikenal mampu bermain di berbagai posisi, mulai dari lini tengah hingga pertahanan.
Sementara itu, Dejan Tumbas adalah pemain muda kelahiran 5 Agustus 1999 yang sebelumnya bermain untuk FK Khujand di Liga Tajikistan. Dalam 12 pertandingan terakhirnya, Tumbas berhasil mencetak delapan gol, menunjukkan potensi besar di lini serang.
BACA JUGA:Vietnam Menang 2-1 atas Thailand dalam Leg Pertama Final ASEAN Cup
BACA JUGA:Rodri Angkat Bicara Terkait Komentar Ronaldo Soal Ballon d'Or 'Tidak Adil'
Saat ini, Persebaya berada di peringkat kedua klasemen sementara Liga 1, di bawah Persib Bandung yang memimpin. Pada laga pekan ke-18, Bajol Ijo akan menghadapi PSS Sleman dalam laga tandang pada 11 Januari 2025.
Dengan tambahan pemain baru ini, Persebaya berharap dapat menggeser Persib dari puncak klasemen dan terus bersaing untuk meraih gelar juara musim ini. Strategi ini menjadi bukti komitmen manajemen untuk menjaga prestasi klub, sekaligus membangun pondasi yang kokoh untuk masa depan. (ant)