Baca Koran belitongekspres Online - Belitong Ekspres

Program MBG, Wujud Nyata Kemerdekaan di Bidang Gizi untuk Anak Bangsa

Ilustrasi: Program MBG, Wujud Nyata Kemerdekaan di Bidang Gizi untuk Anak Bangsa--(Foto: Kantor Komunikasi Kepresidenan)

BACA JUGA:Program MBG Terbukti Tingkatkan Konsentrasi dan Fokus Belajar Anak

Selain memperbaiki status gizi, MBG juga berdampak pada peningkatan konsentrasi siswa di kelas. Hasil studi Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) membuktikan bahwa MBG mampu meningkatkan fokus belajar dan kemampuan kognitif siswa, khususnya bagi yang sebelumnya tidak terbiasa sarapan.

Data dari Bogor dan Papua menunjukkan hasil serupa, termasuk studi di SMK Negeri 6 Medan yang mencatat peningkatan signifikan motivasi kehadiran dan konsentrasi belajar berkat MBG.

Tak hanya berdampak pada kesehatan dan pendidikan, program ini juga menggerakkan roda perekonomian masyarakat. MBG menciptakan lapangan kerja melalui dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG), sekaligus memberdayakan UMKM dan BUMDes dalam penyediaan bahan baku.

Salah satu penerima manfaat ekonomi dari MBG adalah Suratina, nenek 63 tahun yang bekerja di SPPG Seyegan 01, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

BACA JUGA:Wujudkan Ketahanan Pangan Dukung MBG, Bupati Beltim: Saatnya Tinggalkan Ketergantungan pada Tambang

Ia mengaku bahagia mendapatkan pekerjaan ini, bukan hanya karena penghasilan yang membantu kebutuhan sehari-hari, tetapi juga karena mendapatkan teman baru di dapur SPPG.

“Saya suka teringat cucu saya di rumah, seperti saat dulu saya menyiapkan bekal untuk mereka,” ujar nenek lima cucu itu sambil tersenyum.***

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan