Manfaat Cuka Apel untuk Mengobati 8 Penyakit Secara Alami

Rabu 28 Aug 2024 - 23:55 WIB
Reporter : Yudiansyah
Editor : Yudiansyah

BELITONGEKSPRES.COM - Cuka apel, bahan dapur yang sudah digunakan sejak zaman dulu, ternyata punya segudang manfaat untuk mengobati berbagai penyakit secara alami.

Berasal dari fermentasi jus apel dengan ragi dan mikroorganisme, cuka apel mengandung asam asetat dan senyawa bioaktif yang baik untuk tubuh kita.

Manfaat cuka apel mulai dari untuk membantu menurunkan berat badan hingga meredakan masalah pencernaan,

Berikut adalah 8 masalah kesehatan atau penyakit yang bisa diatasi dengan cuka apel, seperti dilansir dari WebMD pada Rabu, 28 Agustus 2024.

BACA JUGA:Manfaat Tersembunyi Cuka Apel yang Jarang Diketahui, Salah Satunya untuk Kesehatan Jantung

BACA JUGA:Manfaat Apel Rockit, Ahli Gizi: Camilan Sehat Rendah Kalori dan Kaya Nutrisi

1. Mengontrol Gula Darah

Cuka apel terkenal efektif dalam membantu mengontrol kadar gula darah, terutama bagi penderita diabetes tipe 2. Penelitian menunjukkan bahwa konsumsi cuka apel setelah makan dapat menurunkan kadar gula darah.

Studi pada 2007 bahkan menemukan bahwa dua sendok makan cuka apel sebelum tidur bisa menurunkan kadar glukosa puasa hingga 6%.

2. Mengatasi Masalah Pencernaan

Sembelit dan diare bisa diatasi dengan cuka apel. Kandungan pektin dalam cuka apel membantu memperlambat penyerapan karbohidrat, sementara juga menenangkan usus yang kejang. Ini membuat cuka apel jadi pilihan yang bagus untuk menjaga sistem pencernaan tetap sehat.

3. Menjaga Kesehatan Jantung

Cuka apel mengandung asam klorogenat, antioksidan yang mencegah oksidasi kolesterol jahat—langkah awal untuk mencegah penyakit jantung.

BACA JUGA:6 Efek Samping Mengonsumsi Durian Berlebihan, Salah Satunya Lonjakan Gula Darah

BACA JUGA:10 Minuman Alami yang Ampuh Menurunkan Gula Darah, Kopi Hitam Salah Satunya

Kategori :