Hasil Pilkada Babel 2024, Hidayat-Hellyana Sulit Dikejar Lawan

Pasangan Hidayat Arsani-Hellyana terus unggul dalam perolehan suara sementara Pilkada Babel 2024-Ist-

PANGKALPINANG, BELITONGEKSPRES.COM - Pasangan Hidayat Arsani-Hellyana terus unggul dalam perolehan suara sementara Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) 2024. Meskipun selisih angka menunjukkan variasi, dominasi pasangan ini tetap terlihat.

Data sementara yang dihimpun dari salah satu lembaga pemerintah menunjukkan bahwa pasangan Hidayat-Hellyana memperoleh 50,79% suara, mengungguli Erzaldi-Yuri Kemal yang meraih 49,21%. Informasi serupa juga ditemukan melalui laman https://pilkada2024.kpu.go.id/ hasil scrapping data.

Sebelumnya, hasil hitung cepat (quick count) dari Trias Politika Strategis juga memprediksi kemenangan pasangan Hidayat Arsani-Hellyana pada Pilkada Babel 27 November 2024. Berdasarkan hasil tersebut, pasangan nomor urut dua ini meraih 51,3% suara, sementara pasangan nomor urut 1, Erzaldi Rosman Djohan dan Yuri Kemal Fadlullah, memperoleh 48,7%.

Dengan keunggulan perolehan suara Pilkada 2024 tersebut, pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Hidayat-Hellyana semakin menguatkan peluang mereka untuk memimpin Babel lima tahun ke depan.

BACA JUGA:Ungkapan Haru Pasangan BEBUAT Usai Pilkada Beltim 2024, Ini Kata Burhanudin dan Ali Reza

BACA JUGA:Hasil Pilkada Beltim 2024: Pasangan BEKAWAN Ungkapkan Rasa Syukur atas Kemenangan

Direktur Eksekutif Trias Politika Strategis, Agung Baskoro, menjelaskan bahwa proses hitung cepat dilakukan dengan mengambil sampel acak dari 500 TPS yang tersebar proporsional di seluruh kecamatan Bangka Belitung. Pemilihan sampel ini menggunakan metode Multistage Simple Random Sampling.

Hasil quick count menunjukkan selisih suara sebesar 2,6% antara pasangan Hidayat Arsani-Hellyana dan Erzaldi Rosman Djohan-Yuri Kemal Fadlullah. Berdasarkan data tersebut, Trias Politika Strategis memproyeksikan pasangan Hidayat-Hellyana sebagai pemenang Pilkada Babel 2024.

"Kendati demikian, untuk hasil resmi kita tetap harus menunggu keputusan resmi dari rekapitulasi yang dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung," jelas Agung dalam siaran persnya.

Hidayat-Hellyana Sulit Dikejar

Ketua Tim Pemenangan pasangan Hidayat-Hellyana, Bambang Patijaya, optimistis hasil quick count atau hitung yang menunjukkan keunggulan pasangan ini sangat sulit untuk dikejar oleh lawan.

BACA JUGA:Pilkada Babel 2024: Real Count Internal, Erzaldi Klaim Selisih 0,5 Persen dengan Hidayat

BACA JUGA:Quick Count Trias Politika Strategis: Hidayat-Hellyana Diprediksi Menang Pilkada Babel 2024

"Dengan penuh rasa syukur, kami ingin menyampaikan kabar baik kepada masyarakat Bangka Belitung bahwa kami telah berhasil memenangkan Pilkada Gubernur," ujar Bambang, yang juga menjabat sebagai Ketua DPD I Partai Golkar Babel sekaligus Anggota DPR RI, Kamis, 28 November 2024.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan