China Pamer Desain Pakaian Luar Angkasa Baru untuk Misi ke Bulan

China Perkenalkan Desain Pakaian Luar Angkasa Baru untuk Misi ke Bulan--(ANTARA/Xinhua./ANTARA/Xinhua)

BELITONGEKSPRES.COM - China kembali mencuri perhatian dunia dengan memamerkan desain pakaian luar angkasa baru pada Sabtu, 28 September 2024.

Badan Antariksa Berawak China atau China Manned Space Agency (CMSA) resmi memperlihatkan desain pakaian luar angkasa terbaru yang akan digunakan untuk misi pendaratan di Bulan.

Dilansir dari Antara, Minggu 29 September 2024, ini adalah kali pertama publik bisa melihat secara langsung seperti apa tampilan pakaian luar angkasa canggih tersebut.

Dalam Forum Teknologi Pakaian Luar Angkasa ketiga yang berlangsung di Chongqing, Tiongkok, CMSA memamerkan pakaian ini dengan dominasi warna putih.

BACA JUGA:Apple Vision Pro Generasi Baru: Lebih Pintar dengan Komputasi Spasial AI

BACA JUGA:Daftar HP yang Dapat Pembaruan Android 15 Stabil 2024, Cek di Sini!

Warna putih elegan dan garis merah khas yang terinspirasi dari kesenian tradisional Dunhuang.

Garis di bagian atasnya menyerupai pita bidadari terbang, sedangkan di bagian bawahnya mirip dengan semburan api.

Berdasarkan laporan Antara, pakaian ini dirancang dengan teknologi khusus yang mampu melindungi astronaut dari suhu ekstrem dan debu di permukaan Bulan.

Tak hanya itu, ada juga panel kontrol multifungsi yang mudah dioperasikan serta kamera untuk merekam pemandangan.

BACA JUGA:Huawei Ungguli Apple di Pasar Tablet China, Kuasai 26% Pangsa Pasar Kuartal II di 2024

BACA JUGA:Dealer Mobil China Alami Kerugian Besar Rp 297 Triliun, Persaingan Harga Memanas

Kenyamanan astronaut juga diperhatikan dengan sarung tangan yang fleksibel dan helm pelindung yang dilengkapi anti-glare panorama.

Sambungan pada pakaian pun dibuat lebih fleksibel, sangat cocok untuk lingkungan gravitasi rendah di Bulan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan