Hendrya Sylpana

Studi Menyebutkan Mengonsumsi Banyak Buah bisa Menurunkan Risiko Depresi Diusia Lanjut

Ilustrasi buah-buahan (Freepik )--

BELITONGEKSPRES.COM - Sebuah studi yang diterbitkan dalam The Journal of Nutrition, Health and Aging mengungkapkan bahwa konsumsi buah-buahan yang banyak di usia paruh baya dapat menurunkan risiko depresi saat memasuki usia lanjut. 

Penelitian ini menunjukkan bahwa orang yang mengonsumsi setidaknya tiga porsi buah per hari mengalami penurunan risiko depresi terkait usia sebesar 21 persen dibandingkan dengan mereka yang mengonsumsi buah dalam jumlah lebih sedikit.

Penulis utama studi, Woon Puay Koh, MBBS, PhD, seorang profesor di Program Penelitian Translasional Umur Panjang yang Sehat di Universitas Nasional Singapura, menjelaskan bahwa prevalensi gejala depresi pada usia tua dapat bervariasi antara 17,1 persen hingga 34,4 persen. Bahkan, di antara mereka dengan gejala depresi ringan, sekitar 8-10 persen dapat berkembang menjadi depresi berat setiap tahunnya.

Penelitian ini melibatkan hampir 14.000 peserta di Singapura selama lebih dari 20 tahun, dan menemukan bahwa buah-buahan seperti jeruk, jeruk keprok, pepaya, pisang, dan semangka memiliki efek signifikan dalam mengurangi risiko depresi. 

Meskipun alasan pasti mengapa konsumsi buah dapat mempengaruhi kesehatan mental di usia tua masih belum sepenuhnya jelas, Koh menghubungkannya dengan kandungan antioksidan dan zat gizi mikro dalam buah-buahan, seperti vitamin C, karotenoid, dan flavonoid. Zat-zat ini diketahui memiliki efek anti-inflamasi dan dapat mengurangi stres oksidatif dalam tubuh.

Sementara sayuran juga dievaluasi dalam penelitian ini, tidak ditemukan dampak signifikan terhadap depresi di kemudian hari. Koh mencatat bahwa metode persiapan sayuran yang umumnya melibatkan memasak mungkin mengurangi efektivitas nutrisi anti-inflamasi dibandingkan dengan konsumsi buah yang biasanya dimakan mentah.

BACA JUGA:Sumber Nurtisi Tambahan, Ini 5 Manfaat Tomat bagi Ibu Hamil

BACA JUGA:Dokter Gizi Ingatkan Bahaya Obesitas Akibat Mengonsumsi Minuman Manis Berlebihan

Koh menekankan bahwa meskipun hasil penelitian ini menyoroti manfaat konsumsi buah di usia paruh baya, penting untuk diingat bahwa menambahkan lebih banyak buah ke dalam diet tidak terbatas pada usia tertentu. 

Penelitian lain juga menunjukkan manfaat buah untuk kesehatan mental pada anak-anak dan dewasa muda.

Secara umum, dianjurkan agar orang dewasa mengonsumsi tiga hingga empat porsi buah per hari. Koh menegaskan bahwa pesan utamanya adalah untuk menggantikan camilan manis dan olahan dengan buah-buahan, dan bukan untuk mengganti sayuran dengan buah dalam diet harian. (ant)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan