Konsolidasi Internal Jelang Pilkada 2024, PDI Perjuangan Beltim Siap Dukung Kamarudin Muten
Konsolidasi internal di Kantor DPC PDI Perjuangan Kabupaten Beltim, Jumat 9 Agustus 2024--
Afa mengakui, kondisi ekonomi saat ini sedang susah, karenanya ia berharap masyarakat dapat melihat siapa yang sudah bergerak. Ia yakin tujuannya berbuat adalah untuk Beltim akan lebih baik kedepannya.
"Jadi saya turun karena saya dipanggil, ada yang sangat susah hari ini. Kita sama-sama merasakan supaya ini tidak berkelanjutan. Bukan berarti saya hebat tapi saya punya niat baik ingin berbuat sesuatu untuk Beltim. Begitulah kira-kira," kata Afa.
BACA JUGA:Bakal Calon Bupati Beltim 2024, Afa Berikan Penjelasan Tagline 'Yakin Ade Jalan'
BACA JUGA:Jaga Stabilitas Harga, Babel Tambah Pasokan 3.001 Ton Beras
Soal kemungkinan head to head menghadapi petahana, Afa bilang siapapun boleh menjadi calon. Baginya, masyarakat sudah pintar memilih pemimpin Beltim kedepan.
"Masyarakat sudah pintar, sudah bisa memilih mana yang baik mana yang berpura-pura baik. Saya rasa itu saja, intiya saya ingin berbuat sesuatu untuk Beltim," tutupnya.