Inilah Calon Jemaah Haji Tertua dan Termuda Belitung, Yang Diberangkatkan 2024 Ini
Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Belitung, Masdar Nawawi--
BELITONGEKSPRES.COM, TANJUNGPANDAN - Zalia, warga Tanjungpandan yang berusia 81 tahun, menjadi calon jamaah haji tertua dari Kabupaten Belitung yang akan diberangkatkan ke tanah suci pada tahun 2024 ini
Sementara itu, calon jamaah haji termuda berasal dari daerah itu adalah Rahmatang, seorang warga Selat Nasik yang berusia 29 tahun. Jamaah haji yang berangkat pada tahun 2024 telah mendaftar sejak tahun 2012.
"Para calon jamaah haji yang berangkat pada tahun ini merupakan sisa dari yang tidak berangkat pada tahun sebelumnya," ungkap Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Belitung, Masdar Nawawi, Kamis 2 Mei 2024.
Total 62 orang calon jamaah haji dari Belitung akan berangkat pada tahun 2024, terdiri dari 26 pria dan 36 wanita. Mayoritas berasal dari Tanjung Pandan (53 orang), sementara sisanya berasal dari Sijuk (2 orang), Badau (3 orang), Membalong (1 orang), dan Selat Nasik (3 orang).
BACA JUGA:Hati-hati! Ada Pengalihan Lalu Lintas Pembangunan Jembatan di Desa Tanjung Tinggi Sijuk
BACA JUGA:Syamsir Siap Maju Jadi Wabup Belitung 2024
Meskipun sebagian besar calon jamaah haji adalah lansia, mereka telah menjalani serangkaian tes kesehatan. Masdar Nawawi menekankan pentingnya bahwa para jamaah harus memiliki kesiapan tidak hanya dari segi finansial, tetapi juga fisik.
Rencananya, pada tanggal 17 Mei 2024, para jamaah akan diberangkatkan dari Tanjung Pandan menuju Asrama Haji Pangkalpinang menggunakan maskapai Sriwijaya Air 737-600.
"Mereka nantinya akan disambut oleh petugas di Asrama Haji Pangkalpinang dan menginap semalam sebelum melanjutkan perjalanan ke Palembang keesokan harinya," kata Kepala Kantor Kemenag Belitung.
Di Palembang, mereka akan menunggu keberangkatan menuju Jeddah menggunakan maskapai Saudia Airlines. Rute keberangkatan ini mirip dengan tahun sebelumnya, dengan jadwal keberangkatan pada Sabtu malam, 18 Mei 2024.
BACA JUGA:Pengurus Askab PSSI Belitung Dikukuhkan, Hendra Caya Jabat Ketua
BACA JUGA:Pilkada Serentak 2024, Nasdem Belitung Juga Buka Pendaftaran Bakal Calon
Masdar memastikan bahwa semua calon jamaah haji dari Belitung telah mempersiapkan diri dengan baik, termasuk mengikuti manasik haji delapan kali dan menjalani serangkaian pemeriksaan kesehatan.
Bahkan, setibanya di Pangkalpinang, mereka akan menjalani pemeriksaan kesehatan terakhir sebelum melanjutkan perjalanan ke Palembang, yang akan dilakukan oleh Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) setempat.