PSI Buka Pendaftaran Bakal Calon Pilkada Belitung 2024, Sejumlah Orang Sudah Daftar

Ketua DPD PSI Belitung Indra Setiawan alias Acoy --

BELITONGEKSPRES.COM, TANJUNGPANDAN - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kabupaten Belitung membuka pendaftaran bakal calon bupati dan wakil Bupati Belitung untuk Pilkada 2024.

Hingga saat ini, sudah dua orang mendaftarkan ke partai pimpinan Kaesang Pangarep itu. Namun, Ketua DPD PSI Belitung Indra Setiawan alias Acoy belum membocorkan nama-nama tersebut. 

"Nanti kita akan rilis siapa saja yang sudah mendaftarkan diri sebagai bakal calon bupati dan wakil bupati ke PSI Belitung," kata Acoy kepada Belitong Ekspres, Minggu 28 April 2024.

Acoy menjelaskan, PSI telah membuka pendaftaran Calon Bupati dan Wakil Bupati Belitung 2024 sejak pekan lalu. Pendaftaran akan dibuka hingga awal Agustus 2024 mendatang. 

Sejauh ini sudah ada beberapa nama yang tertarik gabung PSI untuk didorong menjadi Wakil Bupati Belitung 2024. Salah satunya Mantan Ketua Pokja Wartawan Belitung Fitriadi alias Piping. 

BACA JUGA:Maju Pilkada 2024, Isyak Meirobie Siap Jadi 'Pilot' Penyelamat Belitung

BACA JUGA:Kecelakaan di Membalong, Kurir Ekspedisi Belitung Meninggal Tabrak Mobil

Rencananya, pekan ini Piping didampingi tim suksesnya akan menggeruduk Kantor PSI yang ada di Jalan Merdeka, Tanjungpandan. Dia akan mengambil formulir pendaftaran di kantor PSI.  "Silahkan saja siapapun yang mau mendaftarkan diri, " jelasnya. 

Acoy memaparkan setelah pendaftaran ditutup pada awal Agustus 2024, Tim PSI Belitung akan melakukan seleksi. Setelah itu mengumumkan ke publik bakal calon yang diusungnya. 

"Kita kan hanya memiliki dua kursi. Tentunya kita harus berkoalisi dengan partai lain di Belitung. Setelah itu, saya akan berkoordinasi dengan calon yang terpilih untuk berkoalisi dengan calon yang diusung partai lain, " sambungnya. 

Sementara itu, Apriliansyah Tim Sukses Piping tak menampik adanya kabar tersebut. "Rencananya dalam waktu dekat akan mengambil formulir ke PSI, Belitung," kata April kepada wartawan. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan