LIVOBEL 2025, Hasil Pertandingan Hari Kedua dan Simak Jadwal Hari Ini
Pertandingan LIVOBEL 2025 hari kedua, Sabtu (26/07/2025)--(Doddy BE)
TANJUNGPANDAN, BELITONGEKSPRES.COM - Pertandingan Liga Bola Voli Belitung (LIVOBEL) Tahun 2025 memasuki hari kedua, di GOR Tanjungpandan, Sabtu (26/07/2025).
Pada partai pertama Pukul 14:00 Wib mempertemukan Tanjung Rusa melawan Voker dan Pukul 15:30 Wib MVC Mentigi berhadapan dengan Voldab Aik Batu Buding.
Adapun, hasilnya Tanjung Rusa menang 3-0 atas Voker dan MVC Mentigi juga meraih kemenangan 3-1 atas Voldab Aik Batu Buding.
Kemudian, pada ketegori putra pukul 19:00 Wib mempertemukan B.I.G melawan ALVAC, sedangkan pukul 20:30 Wib PORSEL berhadapan dengan VOLTDAM.
Hasil pertandingan putra itu yakni ALVAC menang 3-0 atas B.I.G dan PORSEL juga menang 3-0 atas VOLTDAM.
BACA JUGA:Wabup Syamsir Buka LIVOBEL 2025, 58 Klub Mulai Bertanding
BACA JUGA:Adi Optimis Voli Belitung Raih Medali Dalam Porprov 2026
Adapun Jadwal pada Minggu (27/07/2025) sebagai berikut:
Voli Putri
Pukul 14:00 Wib, PORLIB VS Trengginas
Pukul 15:30 Wib, BELTA VS PERORI
Voli Putra
Pukul 19:00 Wib, IVBM VS RAJUNGAN
Pukul 20:30 Wib, BINTANG JAYA VS MELANTANG.