Trent Alexander-Arnold Diperkenalkan Sebagai Rekrutan Anyar Real Madrid
Bek kanan Liverpool Trent Alexander-Arnold (tengah) merayakan keberhasilan timnya menjuarai Liga Inggris 2024-2025 di Stadion Anfield, Liverpool, Minggu (27/4/2025)-Liga Inggris-ANTARA
BELITONGEKSPRES.COM - Real Madrid kembali membuat gebrakan di bursa transfer musim panas. Kali ini, giliran bek kanan andalan Inggris, Trent Alexander-Arnold, yang resmi diperkenalkan sebagai pemain anyar Los Blancos.
Alexander-Arnold didatangkan secara gratis usai kontraknya bersama Liverpool tidak diperpanjang. Dalam pengumuman resminya pada Jumat (waktu setempat), Real Madrid menyatakan bahwa pemain berusia 26 tahun itu telah menandatangani kontrak berdurasi enam tahun, terhitung mulai 1 Juni 2025 hingga 30 Juni 2031.
"Real Madrid dan Liverpool telah mencapai kesepakatan untuk penandatanganan Trent Alexander-Arnold," tulis klub dalam pernyataan resminya.
TAA menjadi nama kedua yang masuk ke dalam skuad musim panas Real Madrid, setelah sebelumnya mereka mengamankan jasa Dean Huijsen, bek muda milik Bournemouth.
BACA JUGA:Bursa Transfer Musim Panas 2025: Penyerang Mahal Jadi Primadona Klub Top Eropa
BACA JUGA:Xabi Alonso Optimis Bellingham Jadi Tulang Punggung Real Madrid
Selama berseragam Liverpool, Alexander-Arnold mencatatkan karier gemilang dengan koleksi trofi yang mengesankan: satu Liga Champions, satu Piala Dunia Antarklub, satu Piala Super Eropa, dua gelar Liga Inggris, satu Piala FA, dua Piala Liga, serta satu Community Shield.
Pemain jebolan akademi Liverpool tersebut direncanakan akan langsung terlibat dalam ajang Piala Dunia Antarklub 2025 yang bakal digelar di Amerika Serikat mulai 14 Juni mendatang.
“Alexander-Arnold akan bermain untuk Real Madrid di Piala Dunia Antarklub,” tegas pernyataan klub.
Sementara itu, Real Madrid belum berhenti bergerak. Klub ibu kota Spanyol itu kini disebut-sebut telah mencapai kesepakatan personal dengan Alvaro Carreras, bek sayap kiri milik Benfica. Jika semua berjalan lancar, Carreras akan menjadi rekrutan ketiga El Real musim ini.
Tak hanya itu, nama gelandang muda berbakat VfB Stuttgart, Angelo Stiller, juga masuk dalam radar Los Blancos. Ditambah lagi, klub dikabarkan akan memulangkan Nico Paz produk akademi La Fabrica yang saat ini tengah membela Como di Serie A Italia.
Dengan langkah-langkah strategis di pasar transfer ini, Real Madrid tampaknya benar-benar serius dalam meremajakan skuad sekaligus memperkuat kedalaman tim untuk kompetisi domestik maupun internasional. (antara)