Burhanudin Kembali Persatukan Tokoh-tokoh Pembentukan Beltim, Dengarkan Dua Poin Masukan

Bupati Beltim, Burhanudin kembali mempersatukan puluhan tokoh pembentukan Kabupaten Beltim dalam sebuah acara Ramah Tamah dan Silaturahmi di Guest House Rumdin Bupati. --

BELITONGEKSPRES.COM, MANGGAR - Bupati Beltim, Burhanudin kembali mempersatukan puluhan tokoh pembentukan Kabupaten Belitung Timur (Beltim) dalam sebuah acara Ramah Tamah dan Silaturahmi di Guest House Rumdin Bupati. 

Kehadiran tokoh-tokoh ini bertujuan untuk saling bertukar informasi serta memberikan masukan terkait pembentukan Beltim, yang telah berdiri selama 21 tahun dalam pertemuan, Jumat 2 Februari 2024.

Dalam pertemuan yang berlangsung, Bupati yang akrab disapa Aan mengungkapkan keinginan untuk mereview kembali sejarah pembentukan Beltim dua dekade yang lalu. 

"Sejak 21 tahun Beltim berdiri, setiap fase ke fase kita jarang kumpul untuk saling bertukar informasi, memberi masukan, oleh karena itu kita mencoba untuk me-review kembali sejarah pembentukan Beltim 20an tahun yang lalu," jelas Aan.

Dua masukan penting muncul dalam pertemuan tersebut. Pertama, tokoh-tokoh pembentukan mengusulkan pembuatan buku yang merekam sejarah perjuangan mereka. 

BACA JUGA:2024, Penyertaan Modal BUMDes Wajib Dilakukan

BACA JUGA:Melaui Pemda Beltim, PT Taspen Salurkan Bantuan Kepada Yayasan Ibnu Qoyyim

"Kalau pembuatan buku Insyaallah. Ini merupakan bagian dari cerita masing-masing kawan-kawan dalam perjuangan pembentukan Beltim ini, nanti kita akan kumpulkan dan cetak," ujarnya.

Aan juga merespon masukan kedua berkaitan dengan perbaikan jalan pintas dari Desa Nyuruk hingga Desa Batu Penyu. "Kalau soal jalan, badan jalan kan sudah ada, jadi nanti kita minta Dinas PU untuk cek lapangan apakah jalan tersebut masuk kawasan apa tidak, kalau tidak masuk kawasan maka kita akan tingkatkan jalan tersebut menjadi jalan kabupaten," katanya.

Sebagai salah satu tokoh pembentukan Kabupaten Beltim, Aan merasa bersyukur bisa bernostalgia kembali dengan rekan-rekan seperjuangan. "Karena itu, kami bersyukur hari ini, kawan-kawan hadir bisa bersilahturahmi bisa memberikan masukan kepada kami sebagai kepala daerah yang juga sama-sama pernah bertepuk tangan serta bergembira karena membuat Beltim sebagai sebuah kabupaten," terangnya.

BACA JUGA:PT KLK Bagikan Dana Rp27 Miliar untuk Petani Sawit Beltim

BACA JUGA:Kedai Pelayanan Publik Kini Hadir di Kecamatan Manggar, Wajah Baru Pelayanan Prima Masyarakat

Dalam akhir pernyataannya, Aan berharap pertemuan ini bisa mengembalikan semangat perjuangan seperti dulu untuk pembangunan Beltim yang lebih baik. 

"Semoga pertemuan hari ini bisa menjadi pemantik dan pemicu bagi kawan-kawan untuk senantiasa berbuat didalam mendorong pembangunan di Beltim yang kita cintai ini," harap Aan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan