Ketua KONI Babel Optimis Cabor Karate Berjaya di Tangan Daniel
Foto bersama Daniel Alexander Napitupulu bersama para pengurus FORKI Babel-Istimewa-
TANJUNGPANDAN, BELITONGEKSPRES.COM - Ketua KONI Bangka Belitung (Babel) Ricky Kurniawan optimistis Cabang Olahraga (Cabor) Karate akan berjaya di tangan Daniel Alexander Napitupulu.
Sebelumnya, Direktur Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Tanjung Kelayang ini terpilih secara aklamasi menjadi Ketua FORKI Babel saat pemilihan yang berlangsung di Pangkalpinang, Sabtu 28 Desember 2024.
Ricky Kurniawan mengatakan, dirinya memberikan selamat kepada Daniel setelah terpilih menjadi Ketua Federasi Olahraga Karate Indonesia (FORKI) Bangka Belitung periode 2025-2029.
"Pertama kami ucapkan terimakasih kepada Bapak Iskandar Rosul yang sebelumnya, menjabat FORKI Babel," kata Ricky kepada Belitong Ekspres, Senin 30 Desember 2024.
BACA JUGA:DLH Belitung Siagakan Petugas Saat Malam Pergantian Tahun
Di tangan Daniel, dia berharap karate di Belitung bisa maju dan berkembang. Sehingga dapat melahirkan bibit-bibit kareta muda dari Bebel yang akan berlaga di tingkat nasional.
"Kita siap mendukung Mas Daniel dalam memajukan karate di Babel. Kami ucapkan selamat dan semoga sukses," pungkas Ricky.
Sementara itu, Daniel bersyukur atas kepercayaan anggota FORKI se Bangka Belitung yang mempercayai dia sebagai ketua di cabang olahraga bela diri di bidang karate.
"Kami mengucapkankan terimakasih kepada rekan-rekan yang sudah memilih saya sebagai Ketua FORKI Babel," kata Daniel kepada Belitong Ekspres.
BACA JUGA:Harga Cabai di Pasar Tanjungpandan Belitung Naik Jelang Akhir Tahun 2024
Dia menjelaskan, setelah terpilih sebagai Ketua dalam waktu dekat ia akan membentuk kepengurusan FORKI. Dan, dia juga akan menyusun program kerja.
"Saya juga terpilih sebagai Ketua untuk pembentukan pengurus FORKI Bangka Belitung," jelasnya.
Daniel memaparkan, setelah dia dilantik nanti ia akan langsung membuat program kerja. Ada beberapa target yang harus dikerjakan di tahun 2025.
"Kita menargetkan melahirkan bibit-bibit atlet karate di Bangka Belitung. Sehingga dapat dipersiapkan untuk ajang Pekan Olahraga Nasional (PON)," paparnya.